Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Hujan Lebat Memperumit Situasi Di California

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 23 November 2018, 11:44 WIB
Hujan Lebat Memperumit Situasi Di California
Pasca kebakaran di California/Net
rmol news logo Hujan besar yang terjadi di California utara pekan ini membantu memadamkan api di tengah kebakaran terburuk sepanjang sejarah negara bagian tersebut.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Curah hujan antara 102-152 mm itu turun di daerah sekitar kota Paradise yang terkena bencana kebakaran. Hujan dengan cepat membantu proses pemadaman api di wilayah yang paling parah terkena bencana kebakaran sejak beberapa pekan terakhir ini.

Namun bak dua sisi mata uang, di sisi lain, hujan lebat itu meningkatkan resiko banjir bandang yang dapat menghambat tim mencari jenazah manusia.

Sejauh ini diketahui, kebakaran telah menyebabkan sedikitnya 83 orang meninggal dunia dan 563 lainnya masih belum ditemukan.

"Hujan adalah kekhawatiran bagi kami dan ada potensi untuk lumpur," kata Butte County Sheriff Kory Honea pada Kamis (22/11).

Sementara itu, Richard Ventura dari tim FEMA Urban Search and Rescue di Orange County mengatakan, kondisi hujan, berangin, dan dingin membuat proses pencarian semakin sulit.

Dikabarkan Al Jazeera, Ventura mengatakan hujan membuat medan menjadi lembab dan lebih sulit bagi para pekerja untuk melihat dan bergerak. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA