Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pavilion Indonesia Sedot Perhatian Di Pameran Furnitur Kanada

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Senin, 25 Februari 2019, 14:49 WIB
rmol news logo Ratusan orang memadati stand Pavilion Indonesia di kegiatan BC Home And Garden Show 2019 di Vancouver Kanada pekan kemarin, tepatnya tanggal 20-24 Februari 2019.
 
Stand yang didirikan oleh Konsulat Jenderal RI (KJRI) Vancouver, bekerja sama dengan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) Vancouver serta menggandeng Diaspora Indonesia itu mengulang kesuksesan seperti tahun 2018 lalu.
 
Untuk diketahui, pameran design, renovasi, furniture dan lifestyle tersebut yang merupakan salah satu pameran terbesar di Kanada.
 
Kegiatan tersebut dimeriahkan oleh lebih dari 700 exhibitors dan disponsori oleh puluhan perusahaan besar dunia.
 
Kegiatan itu berhasil menyedot lebih dari 40.000 potential buyers baik nasional maupun internasional.
 
Pavilion Indonesia sendiri berhasil menjadi salah satu stand yang paling ramai dipadati buyers dan potential buyers.
 
Betapa tidak, tiga perusahaan yang dilibatkan dalam pameran itu, yakni Casamia, The Teak Tree dan Cantiq Living, memamerkan furniture, home decor, dan handicraft. Produk-produk Indonesia yang dipamerkan relatif mengungguli produk-produk manufaktur yang banyak dijual pada pameran.
 
Keunggulan produk Indonesia yang dipamerkan adalah hand-made, namun dengan kualitas tinggi dan ramah lingkungan yang didesain dengan unik dan alami, sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung, pembeli maupun designer.
 
BC Home and Garden Show sendiri merupakan peluang yang besar untuk mempromosikan produk-produk Indonesia, mengingat pameran ini dilaksanakan secara reguler dan termasuk dalam agenda tahunan.
 
Pengunjung yang hadir juga sebagian besar adalah dari kalangan designer pembangunan, renovasi rumah, dan pelaku bisnis bidang dekorasi/furniture.
 
Selain itu, minat masyarakat terlihat sangat tinggi terhadap produk-produk unggulan yang ditawarkan pada pameran ini, baik dari sisi desain, kualitas bahan dan ramah lingkungan. [mel]

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA