Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

SIA Kembali Gandeng KBRI Seoul Buka Kelas Gamelan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Kamis, 14 Maret 2019, 11:58 WIB
SIA Kembali Gandeng KBRI Seoul Buka Kelas Gamelan
Kelas Gamelan/Net
rmol news logo Seoul Institute of the Arts (SIA) kembali menggandeng Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Seoul untuk memberikan program gamelan di tahun akademik 2019.

Program Director of CultureHub Seoul Institute of the Arts, Bosul Kim menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan oleh pihak KBRI Seoul, khususnya telah bekerjasama selama dua tahun terakhir.

“Dengan adanya kerja sama ini, Program Culturehub World Music dapat dilaksanakan setiap semester. Semakin banyaknya mahasiswa yang mengikuti program tersebut menunjukkan tingginya minat para mahasiswa untuk mempelajari kebudayaan Indonesia, khususnya musik gamelan," ungkapmya melalui keterangan tertulis yang diterima, Kamis (14/3) pagi ini.

Sementara itu, Dutabesar RI untuk Korea Selatan, Umar Hadi juga mendukung adanya program tersebut. Terlebih, gamelan merupakan kesenian musik tradisional Indonesia yang mencerminkan nilai bangsa.

“Harmoni dalam Gamelan diciptakan melalui penerapan disiplin dari setiap permainan instrumen. Prinsip yang sama berlaku untuk kehidupan kita yang eksistensinya senantiasa harus bergerak secara harmonis dengan orang lain,” ujarnya sembari menggarisbawahi pentingnya pertukaran budaya untuk menjembatani saling pengertian antar Bangsa.

Pada semester musim gugur tahun 2018 terdapat 26 mahasiswa dari berbagai jurusan di departemen musik yang mengikuti program tersebut. Sementara pada semester musim semi tahun 2019 yang dimulai 13 Maret, tak kurang dari 30 mahasiswa mengikuti kelas gamelan. Kelas tersebut dilaksanakan satu kali dalam seminggu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA