Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Julian Assange Terancam Dibui Lima Tahun Di AS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Jumat, 12 April 2019, 00:40 WIB
Julian Assange Terancam Dibui Lima Tahun Di AS
Julian Assange saat ditangkap/Net
rmol news logo Jaksa penuntut Amerika Serikat mendakwa pendiri WikiLeaks, Julian Assange dengan konspirasi karena setuju untuk memecahkan kata sandi ke komputer pemerintah Amerika Serikat yang diklasifikasikan dengan mantan analis intelijen Angkatan Darat Amerika Serikat, Chelsea Manning pada tahun 2010.
 
Begitu bunyi dokumen pengadilan yang diungkap Departemen Kehakiman Amerika Serikat dalam sebuah pernyataan Kamis (11/4). Dakwaan tersebut berkaitan dengan dugaan peran Assange dalam salah satu kompromi terbesar dari informasi rahasia dalam sejarah Amerika Serikat.
 
Dakwaan itu menyebut bahwa pada bulan Maret 2010, Assange terlibat dalam konspirasi dengan Chelsea Manning untuk membantu Manning dalam memecahkan kata sandi yang disimpan di komputer Departemen Pertahanan Amerika Serikat dan terhubung dengan jaringan pemerintah Amerika Serikat yang digunakan untuk menyimpan dokumen dan komunikasi rahasia.
 
Manning sendiri dipenjara selama tujuh tahun karena membocorkan dokumen rahasia ke WikiLeaks.
 
"Selama konspirasi, Manning dan Assange terlibat dalam diskusi real-time mengenai pengiriman catatan rahasia Manning ke Assange," begitu keterangan Departemen Kehakiman Amerika Serikat seperti dimuat Al Jazeera.
 
"Diskusi juga mencerminkan Assange yang secara aktif mendorong Manning untuk memberikan lebih banyak informasi," tambah keterangan yang sama.
 
Jika dinyatakan bersalah atas tuduhan konspirasi, Assange menghadapi hukuman lima tahun penjara.
 
Assange akhirnya ditangkap oleh polisi Inggris pada hari Kamis (11/4) setelah tujuh tahun berlindung di balik dinding Kedutaan Besar Ekuador di London.
 
Penangkapannya membuka jalan bagi kemungkinan ekstradisi ke Amerika Serikat. Dia telah tinggal di kedutaan Ekuador di London sejak 2012, tetapi Presiden Ekuador Lenin Moreno mengatakan pemerintah mencabut suaka Assange karena perilakunya yang tidak sopan dan agresif.
 
Sementara itu menurut polisi Inggris, dutabesar Ekuador di London mengundang pihak berwenang untuk datang ke kedutaan tempat mereka melakukan penangkapan.
 
Polisi Inggris menangkap Assange karena melanggar persyaratan jaminan di Inggris dan juga atas permintaan otoritas Amerika Serikat.
 
Assange muncul di pengadilan Inggris pada hari itu juga dan dinyatakan bersalah melanggar persyaratan jaminannya tujuh tahun lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA