Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Amnesty International: Pemerintah Mesir Harus Tanggung Jawab Atas Kematian Morsi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/'></a>
LAPORAN:
  • Rabu, 19 Juni 2019, 01:08 WIB
Amnesty International: Pemerintah Mesir Harus Tanggung Jawab Atas Kematian Morsi
Mohammed Morsi/Net
rmol news logo Kematian mendadak Mantan Presiden Mesir Mohammed Morsi menjadi sorotan banyak pihak baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Sejumlah organisasi dan kelompok hak asasi manusia (HAM) juga telah menyuarakan sikap mereka. Salah satu di antaranya adalah Amnesty International.

Lembaga non-pemerintah yang berbasis di London, Inggris itu meminta Pemerintah Mesir bertanggung jawab atas meninggalnya Morsi.

"Pihak berwenang Mesir harus segera memerintahkan penyelidikan independen, menyeluruh dan transparan terkait kematian Morsi. Selain juga kondisi penahanan dan akses Morsi terhadap perawatan medis," ujar Wakil Direktur Amnesty International untuk Timur Tengah dan Afrika Utara Magdalena Mughrabi, seperti dilansir dari laman organisasi tersebut, Rabu (19/6).

Seperti banyak diberitakan, Morsi selama dalam penjara ditahan di dalam penahanan isolasi. Ia sama sekali tidak mendapat perawatan kesehatan yang memadai. Bahkan anggota keluarganya juga tidak diberi izin untuk mengunjungi.

Menurut Mughrabi, Mesir punya catatan mengerikan dalam memperlakukan tahanan yang berada dalam penahanan isolasi. Para tahanan, imbuhnya, acapkali mendapat siksaan dan perlakuan buruk lainnya.

Dari catatan tersebut, Mughrabi menilai adanya penyelidikan atas kematian Morsi sangat diperlukan. Dengan penyelidikan, publik akan mengetahui apak Morsi meninggal dalam kondisi wajar atau tak wajar.

"Dan memastikan bahwa pemerintah bertanggung jawab atas pelanggaran terhadap hak-hak asasi Morsi," imbuhnya.

Menurut keterangan keluarga, Morsi memiliki riwayat diabetes dan pernah pingsan beberapa kali selama dalam tahanan.

Tak hanya itu, pihak keluarga juga menyebut tidak ada perawatan medis yang memadai yang diberikan pemerintah kepada Presiden Mesir pertama yang terpilih secara demokratis tersbeut.

Mohammed Morsi meninggal dunia saat menjalani persidangan atas kasus spionase dan pembocoran informasi rahasia negara. Ia sempat berbicara beberapa menita dalam persidangan itu, sebelum kemudian pingsan dan meninggal dunia. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA