Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sanksi AS Tidak Ganggu Bisnis Jaringan 5G Huawei

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Kamis, 27 Juni 2019, 07:51 WIB
Sanksi AS Tidak Ganggu Bisnis Jaringan 5G Huawei
Huawei/Net
rmol news logo Raksasa telekomunikasi China, Huawei sejauh ini tidak terganggu dengan sanksi yang dijatuhkan oleh Amerika Serikat. Buktinya, pengembangan bisnis jaringan 5G Huawei berjalan dengan baik.

"Saya dapat dengan jelas memberi tahu semua orang di sini bahwa solusi teknologi 5G kami saat ini sama sekali tidak terpengaruh oleh sanksi," kata wakil ketua Huawei, Ken Hu, selama konferensi pers di Mobile World Congress di Shanghai (Rabu, 26/6).

"Untuk kontrak yang telah kami tandatangani dan kontrak yang akan kami tandatangani di masa depan, kami dapat sepenuhnya menjamin pasokan ke pelanggan kami," sambungnya, seperti dimuat Channel News Asia.

Pihak Huawei sebelumnya mengatakan telah menandatangani 50 kontrak komersial untuk jaringan 5G dengan mayoritas klien Eropa dan akan terus meningkatkan investasi dalam jaringan nirkabel generasi mendatang.

Huawei sebelumnya mendapat ganjalan dari Amerika Serikat di mana Presiden Donald Trump mendesak negara-negara lain, termasuk Eropa, untuk melarang peralatan Huawei dari jaringan mereka, dengan mengutip alasan keamanan nasional. Namun banyak negara Eropa mengabaikan hal erse ut dan memilih untuk melanjutkan kontrak dengan Huawei. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA