Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Karyawan Tuntut Google Tidak Kerja Sama Dengan Bea Cukai AS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 15 Agustus 2019, 21:07 WIB
Karyawan Tuntut Google Tidak Kerja Sama Dengan Bea Cukai AS
Kantor Google/Net
rmol news logo Google dituntut karyawannya untuk tidak bekerjasama dengan Patroli Bea Cukai dan Perbatasan AS (CBP). Hal tersebut dituliskan dalam surat terbuka yang ditulis oleh 365 karyawan dan 35 pendukung pada hari Rabu (14/8).

Selain CBP, karyawan juga menuntut Google untuk tidak bekerjasama dengan Penyelenggara Imigrasi dan Bea Cukai (ICE) dan Kantor Pemukiman Pengungsi (ORR) karena dianggap telah melanggar hak asasi manusia.

"Kami menuntut agar Google secara terbuka berkomitmen untuk tidak mendukung CBP, ICE, atau ORR. Baik dengan pendanaan, infrastruktur atau apapun, secara langsung maupun tidak langsung. Sampai mereka berhenti terlibat dalam pelanggaran hak asasi manusia," tulis surat terbuka tersebut seperti yang dikutip oleh Al Jazeera.

Dalam surat tersebut juga dijelaskan bahwa ketiga intitusi tersebut telah menahan pengungsi secara ilegal, melukai para pengungsi, memisahkan anak-anak dari orang tuanya, hingga melakukan pelecehan. Akibat dari hal tersebut setidaknya 7 anak meninggal di kamp-kamp tahanan.

Surat tersebut ditulis mengikuti rencana CBP untuk mendapatkan perusahaan yang dapat memenuhi kebutuhan cloud computing (pengelolaan data) skala besar. Sementara Google merupakan salah satu penyedia could computing terbesar di dunia.

Dikhawatirkan, Google akan seperti International Business Machines atau IBM (perusahan komputer) yang bekerja sama dengan Nazi untuk mengatur deportasi dan pembunuhan massal di kamp-kamp penahanan selama masa Holocaust, di mana enam juta Yahudi dibantai dengan kejam. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA