Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Belum Sempat Bangkit, Bahama Bakal Kembali Diterjang Badai Monster

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Sabtu, 14 September 2019, 01:55 WIB
Belum Sempat Bangkit, Bahama Bakal Kembali Diterjang Badai Monster
Bahama pasca diterjang Dorian/Net
rmol news logo Belum lama dihantam badai monster Dorian, Bahama diperkirakan akan kembali diterjang monster tropis.

Hal tersebut sebagaimana diungkapkan oleh National Hurricane Center (NHC) setelah Bahama mendapat kiriman angin kencang dan hujan lebat pada Jumat (13/9).

NHC memberi peringatan badai yang mengepakkan angin 45 km/jam di atas Bahama bisa berubah menjadi menjadi badai tropis. Selain itu, hujan akan turun dengan curah tiga hingga lima inci sampai Minggu (15/9).

"Ada kemungkinan 80 persen bahwa itu berubah menjadi depresi tropis yang lebih kuat atau badai trops bernama Humberto di hari berikutnya," ujar jurubicara NHC seperti dikutip Reuters.

NHC menjelaskan bahwa peringatan badai tropis berlaku untuk Bahama Barat Laut, termasuk Abacos dan Grand Bahama.

Badai Monster Humberto diperkirakan akan menambah kecepatan saat bergerak ke barat laut pada Jumat (13/9) dan dapat menghantam Florida pada Sabtu (14/9).

Pada awal September lalu, Badai Dorian menghantam Bahama dengan kategori 5 dan menjadi salah satu badai terkuat di Atlantik yang pernah menghantam daratan.

Akibatnya, 1.300 orang masih hilang dan bangunan-bangunan di daerah terkena dampak hampir tersapu habis. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA