Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Program Reformasi Ekonomi Berjalan Baik, Maroko Tembus Peringkat 53 World Bank's Doing Business

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/agus-dwi-1'>AGUS DWI</a>
LAPORAN: AGUS DWI
  • Jumat, 01 November 2019, 15:27 WIB
Program Reformasi Ekonomi Berjalan Baik, Maroko Tembus Peringkat 53 World Bank's Doing Business
Perekonomian Maroko terus menunjukkan perkembangan yang signifikan/Istimewa
rmol news logo Maroko makin mendekati target sebagai salah satu negara dengan perekonomian terkuat di dunia pada 2021. Hal ini terlihat dari data terakhir World Bank's Doing Business yang dirilis Kamis (31/10) di Washington, Amerika Serikat.

Berdasarkan data terakhir itu, Maroko kini berada di peringkat ke-53 dunia sebagai negara dengan perekonomian terbaik. Melesat 7 peringkat dari data sebelumnya.

"Hasil ini menunjukkan progres yang signifikan menuju target Maroko menjadi salah satu dari 50 negara dengan ekonomi terbesar dunia pada 2021," demikian pernyataan resmi pemerintah Maroko, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/11).

Maroko pun mempertahankan posisi mereka di 3 besar negara dengan ekonomi terbesar di wilayah Afrika Utara dan Timur Tengah. Di bawah Uni Emirat Arab (16) dan Bahrain (43). Namun ada di atas Arab Saudi (62), Oman (68), Yordania (75), Qatar (78), Kuwait (83), dan Mesir (114).

Sementara, untuk ukuran seluruh Afrika, Maroko juga masih bertahan di peringkat ketiga. Di bawah Mauritius (13), dan Rwanda (38). Dan ada di atas Kenya (56), Afrika Selatan (84), Senegal (123), dan Nigeria (131).

"Raihan positif Maroko dalam ranking dunia ini berkat penerapan yang tepat dari rangkaian langkah-langkah dan reformasi penting yang berkaitan dengan bisnis dan aktivitas perusahaan-perusahaan Maroko. Yang juga menjadi bagian dari program kerja National Committee on the Business Environment (CNEA)," imbuh pernyataan pemerintah Maroko.

CNEA punya peran besar dalam meyakinkan para ahli di World Bank soal reformasi yang dilakukan untuk meningkatkan iklim usaha di Maroko. Khususnya dalam hal legalitas dan regulasi usaha.

Seperti menyederhanakan proses administratif. Pun menambahkan platform elektronik dalam layanan yang berada dalam satu pintu.

Maroko pun kini tercatat berada di peringkat 16 dunia dalam hal perizinan. Hal ini diraih melalui peluncuran platform elektronik baru untuk manajemen digital terkait proses perizinan usaha.

Rangkaian proses reformasi di bidang usaha inilah yang berkontribusi dalam peningkatan iklim usaha di Maroko. Termasuk mendongkrak posisi Maroko di jajaran negara dengan perekonomian terbesar di dunia. rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA