Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jepang Kirim Dua Pesawat Hercules Bantu Padamkan Kebakaran Di Australia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/mega-simarmata-1'>MEGA SIMARMATA</a>
LAPORAN: MEGA SIMARMATA
  • Jumat, 17 Januari 2020, 11:45 WIB
Jepang Kirim Dua Pesawat Hercules Bantu Padamkan Kebakaran Di Australia
Pesawat Hercules Jepang/Net
rmol news logo Untuk membantu Pemerintah Australia memadamkan kebakaran hutan yang terjadi selama berbulan-bulan dan dampaknya sudah sangat mengerikan, Pemerintah Jepang mengirimkan bantuan berupa dua pesawat Hercules C 230 H untuk memberi bantuan.

Pengiriman bantuan ini dilakukan Jepang sebagai balas jasa atas kebaikan Australia membantu rakyat Jepang saat tertimpa musibah gempa bumi berkekuatan 9.0 skala richter dan tsunami Tohoku tahun 2011 yang menewaskan sekitar 15 ribu jiwa.

Pesawat Hercules Jepang tiba pada Kamis sore 16 Januari di Pangkalan Udara Richmond atau RAAF Richmond, yang terletak di Kota Hawkesbury di perbatasan barat laut Sydney.

Kepala Angkatan Udara Australia atau Chief of Air Force Royal Australian Air Force (CAF RAAF) Marsekal Mel Hupfeld menyampaikan ucapan terimakasih kepada Angkatan Udara Jepang yang bergabung dalam operasi pemadaman hutan di Australia.

"Selamat datang di Pangkalan Richmond. Terimakasih Kementerian Pertahanan Jepang yang mengirimkan dua pesawat Hercules untuk bergabung dalam operasi pemulihan akibat kebakaran hutan. Angkatan Udara Australia berterimakasih kepada para sahabat di Angkatan Udara Jepang" demikian tulis Marsekal Mel Hupfeld di akun Twitternya, Kamis (16/1).

Sejak kebakaran pertama kali terjadi pada awal September, ratusan rumah telah hilang, lebih dari lima juta hektare hutan dan lahan pertanian hangus, dan sedikitnya 24 orang meninggal.

Kebakaran hutan yang terjadi di Australia ini menyebabkan musnahnya habitat hewan-hewan liar asli Australia seperti kanguru, koala, burung, reptil, dan lain-lain. Sebagian besar hewan-hewan itu juga mati akibat kebakaran hutan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA