Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Greta Thunberg: Saatnya Pemimpin Dunia Buka Telinga Untuk Kaum Muda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 21 Januari 2020, 23:34 WIB
Greta Thunberg: Saatnya Pemimpin Dunia Buka Telinga Untuk Kaum Muda
Gretha Tunberg di WEF/Net
rmol news logo Aktivis lingkungan muda Greta Thunberg mendesak para pemimpin dunia untuk membuka telinga mendengarkan kaum muda.

"Saya bukan orang yang bisa mengeluh karena tidak didengar," kata Thunberg di hadapan World Economic Forum (WEF) (Selasa, 21/1).

"Ilmu dan suara anak-anak muda bukanlah pusat pembicaraan, tapi itu perlu," tambahnya, dalam panel yang mengangkat tema "Menempa Jalan Berkelanjutan Menuju Masa Depan Bersama".

Selain Thunberg, sejumlah aktivis muda lainnya dari seluruh dunia juga melakukan perjalanan ke resor ski Swiss Davos tersebut tahun ini.

Di antara "pahlawan iklim" muda lainnya yang juga hadir dalam WEF adalah ilmuwan remaja Irlandia Fionn Ferreira, yang menciptakan solusi untuk mencegah plastik mikro mencapai lautan.

Selain itu, ada juga aktivis iklim Afrika Selatan Ayakha Melithafa yang berusia 17 tahun dan Autum Peltier dari Kanada yang telah mengadvokasi konservasi air sejak dia berusia 8 tahun.

"Ini tentang kita dan generasi mendatang dan mereka yang telah terpengaruh hari ini," kata Thunberg.

"Kita perlu membawa ilmu pengetahuan ke dalam percakapan," tandasnya, seperti dimuat Reuters. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA