Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Terlilit Utang Besar, Argentina Ajukan Restrukturisasi Sebesar 69 Miliar Dolar AS

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 11 Maret 2020, 06:04 WIB
Terlilit Utang Besar, Argentina Ajukan Restrukturisasi Sebesar 69 Miliar Dolar AS
Argentina Alami Krisis Ekonomi/Net
rmol news logo Argentina terlilit utang yang sangat besar. Hingga saat ini jumlah utang negara berbahasa Spanyol ini mencapai  300 miliar dolar AS (Rp4.400 triliun). Pemerintah pun mengajukan restrukturisasi utang senilai 69 miliar dolar AS (Rp980 triliun).

Upaya restrukturisasi utang telah diajukan kepada kreditur. Pemerintah merekrut HSBC, Lazard, dan Bank of America untuk membantu restrukturisasi.

Tingginya utang Argentina berasal dari pinjaman dari IMF yang mencapai 57 miliar dolar AS. Utang Argentina dipandang tidak sustainable, sehingga pemerintah perlu menggenjot pendapatan pajak dari swasta.

Sejak berkuasa pada Desember 2019, Presiden Alberto Fernandez menyebut negaranya tak mampu membayar utang jatuh tempo di tengah kondisi resesi ekonomi. Sementara, inflasi mencapai lebih dari 50 persen yang membuat nilai tukar tertekan dan angka kemiskinan hampir menembus 50 persen, Melansir AFP, Selasa (10/3). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA