Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Yunani Karantina Kamp Pengungsi Setelah 20 Migran Dinyatakan Positif Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 02 April 2020, 17:26 WIB
Yunani Karantina Kamp Pengungsi Setelah 20 Migran Dinyatakan Positif Covid-19
Kamp pengungsi/Net
rmol news logo Yunani mengkarantina sebuah kamp pengungsian setelah 20 orang migran dinyatakan positif mengidap coronavirus disease atau Covid-19.

Dikatakan oleh Kementerian Migrasi pada Kamis (2/4), pihaknya telah melakukan pengujian terhadap 63 orang setelah seorang perempuan berusia 19 tahun yang melahirkan di RS Athena ditemukan terinfeksi.

Menurut kementerian, tidak ada satu pun kasus di kamp-kamp yang sesak tersebut menunjukkan gejala. Oleh karenanya mereka akan melanjutkan pemeriksaan.

Yunani sendiri adalah gerbang untuk masuk ke Eropa bagi ppara pengungsi yang kabur dari daerah konflik di Timur Tengah.

Pada 2015 hingga 2016, Yunani mendapatkan satu juta pengungsi, seperti yang dilansir Reuters.

Sementara itu, di kamp Ritsona yang berjarak 75 km dari Athena sendiri menampung ratusan orang.

Untuk menghentikan penyebaran, maka pihak berwenang akan membatasi arus keluar-masuk kamp selama 14 hari dengan polisi yang mengawasi.

Sementara itu, ada lebih dari 40 ribu pencari suaka yang terjebak di kamp-kamp pengungsi yang sesak di pulau-pulau terpencil Yunani.

Jika corona masuk ke sana, sebuah bom ancaman kesehatan dikatakan seakan bisa meledak.

Saat ini, Yunani sendiri telah melaporkan 1.415 infeksi corona dengan 50 orang meninggal dunia. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA