Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kemlu: Total 121.223 Paket Sembako Sudah Dibagikan Pada WNI Yang Terdampak MCO Malaysia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 17 April 2020, 17:36 WIB
Kemlu: Total 121.223 Paket Sembako Sudah Dibagikan Pada WNI Yang Terdampak MCO Malaysia
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi/Net
rmol news logo Kementerian Luar Negeri menyampaikan, sebanyak 121.223 paket sembako telah didistribusikan untuk membantu warga negara Indonesia (WNI) yang paling rentan dan terdampak aturan movement contro order di Malaysia.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Di mana per Kamis malam (16/4), sebanyak 80.776 paket sembako telah didistribusikan oleh perwakilan RI di Malaysia dan 40.447 didistribusikan oleh organisasi masyarakat di sana.

Menurut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, pembagian paket sembako tersebut diberikan mengingat pemerintah Malaysia telah memberlakukan MCO yang membatasi pergerakan warga, termasuk WNI.

"Perwakilan RI di Malaysia akan terus mendistribusikan sembako untuk WNI yang rentan dan sangat memerlukan," ujarnya dalam konferensi pers pada Jumat (17/4).

Ada pun data pembagian sembako tersebut di antaranya, KBRI Kuala Lumpur mendistribusikan 22.594 paket, KJRI Penang sebanyak 15.945 paket, KJRI Kuching sebanyak 14.891 paket, KJRI Johor Baharu sebanyak 13.565 paket, KJRI Kota Kinabalu sebanyak 8.284, dan KJRI Tawau sebanyak 5.497 paket. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA