Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

LA Terkunci Hingga Juli, Walikota: Kita Tidak Bergerak Melewati Covid-19, Kita Belajar Hidup Dengannya

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 13 Mei 2020, 12:01 WIB
LA Terkunci Hingga Juli, Walikota: Kita Tidak Bergerak Melewati Covid-19, Kita Belajar Hidup Dengannya
Toko-toko tutup dan jalanan sepi saat lockdown di boardwalk Venice Beach California/Net
rmol news logo Warga Los Angeles kemungkinan akan menjalani perpanjangan karantina hingga Juli 2020. Aturan tinggal di rumah dan tidak keluar jika tidak mendesak terpaksa diperpanjang untuk langkah penanganan yang lebih baik lagi.

Otoritas kesehatan setempat mengatakan, kecuali jika angka kasus terlihat menurun, aturan tersebut bisa saja diubah sewaktu-waktu.

Direktur Departemen Kesehatan Publik Los Angeles Barbara Ferrer mengatakan, dalam aturan tertulis kecuali ada 'perubahan dramatis' untuk kasus virus, makan bisa saja aturan itu dihentikan.

Dia mengatakan saat ini pemerintah masih terus mendorong upaya  penemuan vaksin, tes harian di rumah untuk virus, dan pengobatan yang efektif.

Disinggung soal pembukaan kuncian, Ferrer memperingatkan akan saat berisiko jika hal itu dilakukan di saat angka kasus belum benar-benar melegakan. Pembukaan yang terlalu cepat dapat memicu kenaikan paparan virus dan orang yang tertular.

"Secara harfiah separuh kasus dan separuh kematian (di negara bagian) sedang terjadi di LA County sekarang," katanya, seperti dikutip dari CNN, Rabu (13/5)

Ferrer tidak mengikuti jejak wilayah lain di California yang pada pekan lalu mulai melonggarkan pembatasan. Menurutnya, masing-masing daerah dapat memperketat atau mengurangi pembatasan tergantung pada situasi kesehatan di tingkat lokal.

Walikota Los Angeles Eric Garcetti mengatakan komentar Ferrer tidak boleh diartikan oleh penduduk berarti mereka akan terjebak di rumah sepanjang musim panas.

"Saya kira, yang dimaksud dengan Ferrer adalah kita tidak akan membuka kembali Los Angeles sepenuhnya, dan mungkin di mana saja di Amerika, tanpa perlindungan atau perintah kesehatan dalam tiga bulan ke depan," kata Garcetti.

"Seperti yang telah saya katakan jutaan kali, kita tidak bergerak melewati Covid-19, kita belajar untuk hidup dengannya."  rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA