WNI Di AS Kirim Bantuan Bagi Warga Terdampak Pandemi Covid-19 Di Indonesia

Pembagian sembako yang dilakukan oleh Organisasi nirlaba Indonesian Community of New England Inc.(Icone) di tiga kota di Indonesia/Icone

Setidaknya hal itu yang ditunjukan oleh sejumlah warga Indonesia di Amerika Serikat. Meski tengah berada di tanah rantau, mereka menunjukkan kepedulian terhadap sesama masyarakat Indonesia di tanah air yang terdampak oleh pandemi virus corona, dengan cara menggalang dana dan memberikan bantuan.
Penggalangan dana itu sendiri diprakarsai oleh organisasi nirlaba Indonesian Community of New England Inc. (ICONE) yang berpusat di negara bagian Massachusetts, Amerika Serikat.
Penggalangan dana itu kemudian diteruskan dengan memberikan bantuan kepada masyarakat Indonesia yang mengalami kondisi sosial dan ekonomi memprihatinkan akibat pandemi Covid-19 yang masih terus berlangsung.
Puluhan masyarakat Indonesia yang tersebar di Massachusetts, New Hampshire, Rhode Island, Connecticut, Maine, Vermont sampai dengan New York, Philadelphia, dan Virginia ikut berpartisipasi dalam penggalangan dana yang bertajuk "ICONE Berbagi" itu.
Hasil penggalangan dana kemudian diberikan dalam bentuk bantuan sembako dan masker bagi masyarakat di Medan, Jakarta, dan Pangkalpinang.
Mereka menargetkan para pekerja harian yang terkena PHK, lansia terlantar, anak-anak yatim, serta kelompok orang miskin untuk diberikan bantuan di tiga kota tersebut.
"Walaupun sedang berada jauh dari tanah air tercinta, dengan segala keterbatasan dalam situasi pandemik ini, kami berharap bantuan sembako yang diberikan dapat sedikit mengurangi kesulitan saudara-saudara kita yang penghidupannya terganggu akibat pandemik Covid-19," ujar Presiden ICONE, Olla Chas, dalam keterangan yang diterima redaksi (Rabu, 20/5).
Pemberian bantuan itu dilakukan melalui sahabat-sahabat ICONE di kota-kota tersebut, semua paket bantuan sembako ditargetkan dapat diterima langsung oleh mereka yang membutuhkan sebelum Hari Raya Idul Fitri.

EDITOR: AMELIA FITRIANI
Tag:
Kolom Komentar
Video
Jendela Usaha • Laris Manis Saat Ramadhan Dengan Olahan Kolang Kaling
Siapa yang tidak kenal kolang kaling, camilan khas yang banyak kita jumpai saat Ramadhan? Inti biji buah atap atau yang
Video
RMOL WORLD VIEW • Apa Kabar Asia Timur?
Kawasan Asia Timur tidak pernah sepi dari sorotan publik global. Sederet isu, mulai dari pengaruh China dan Laut China S..
Video
Tanya Jawab Cak Ulung • Apa Kabar Vaksin Nusantara?
Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyampaikan hasil evaluasi terhadapa proses penelitian vaksin nusantara yang dii..