Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Klaster Baru, 35 Tahanan Imigrasi Malaysia Positif Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 22 Mei 2020, 06:16 WIB
Klaster Baru, 35 Tahanan Imigrasi Malaysia Positif Covid-19
Depot Imigrasi Bukit Jalil (DIBJ) Malaysia/Net.
rmol news logo Sebanyak 35 tahanan imigrasi di Bukit Jalil dilaporkan positif Covid-19. Penemuan ini menjadikan pusat penahanan imigrasi di Kuala Lumpur itu sebagai klaster Covid-19 baru di Malaysia.

Direktur Jenderal Kementerian Kesehatan Malaysia, Noor Hisham Abdullah mengatakan, 35 warga negara asing tersebut ditahan sebelum perintah pembatasan sosial diberlakukan pada 18 Maret 2020.

"Sebanyak 645 orang asing telah diskrining dan sampel telah diambil. Dari jumlah itu, 400 negatif dan 210 masih menunggu hasilnya. 35 dinyatakan positif," kata Noor Hisham, seperti dikutip dari Channel News Asia, Kamis (21/5).

Kasus positif itu terdiri dari 17 orang warga Myanmar, 15 warga India, satu orang dari Sri Lanka, Bangladesh, dan Mesir.

Sumber kasus masih diselidiki, tetapi para pekerja medis menduga 35 tahanan tersebut telah terinfeksi oleh pekerja di pusat penahanan.

"Mereka semua tidak diperiksa sebelum dimasukkan ke pusat penahanan. Tetapi mereka semua diisolasi di Blok A pusat penahanan," kata dia lagi.

Para tahanan yang positif tidak bercampur dengan tahanan dari blok lain. Namun begitu, Noor Hisham mengatakan, semua orang yang ditahan sekarang disaring segera setelah penahanan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA