Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Walau Ditutup, Kebun Binatang Di UAE Tetap Bisa Pertemukan Pengunjung Dengan Hewan Favorit Mereka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 23 Mei 2020, 08:33 WIB
Walau Ditutup, Kebun Binatang Di UAE Tetap Bisa Pertemukan Pengunjung Dengan Hewan Favorit Mereka
Kebun BInatang Al Ain/Net
rmol news logo   Kebun binatang di Uni Emirat Arab tak kehilangan akal untuk selalu bisa menyenangkan hati para pecinta hewan dan anak-anak di tengah pemberlakukan jaga jarak dan ‘Tetap di Rumah’, terutama di momen Hari Raya Idul Fitri. Mereka menawarkan pengalaman yang luar biasa dengan memberi kesempatan untuk mengambil foto dengan hewan, ular, harimau, burung, dan jerapah.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Berfoto dengan hewan adalah pengalaman paling populer bagi pengunjung yang sedang berlibur, dan kebun binatang menyediakan pengalaman ini melalui aplikasi ponsel pintar. Aplikasi itu menawarkan bingkai dengan gambar empat hewan serta bingkai yang menyajikan salam untuk Idul Fitri.

Desainnya mengekspresikan kegembiraan Idul Fitri bagi komunitas yang biasa mengunjungi kebun binatang di Hari Raya.

Kampanye ‘Menyebarkan Kegembiraan Idul Fitri kepada Dunia’ yang berlangsung selama tiga hari ini, merupakan bagian dari kampanye ‘Tetap di Rumah’ yang diluncurkan oleh Kebun Binatang Al Ain sejalan dengan langkah-langkah pencegahan negara untuk membatasi penyebaran Covid-19.

Pengunjung dari seluruh dunia dapat menikmati Idul Fitri dari rumah dan menyebarkan kegembiraan kepada semua orang melalui platform media sosial Kebun Binatang Al Ain, seperti dikutip dari Saudi Gazette, Jumat (22/5).  

Omar Yousef Alblooshi, Direktur Pemasaran dan Komunikasi Korporat di Kebun Binatang Al Ain, mengatakan, walau kebun binatang tutup selama pemberlakuan karantina, mereka berusaha memberikan yang terbaik bagi pecinta hewan.

"Tindakan pencegahan diterapkan untuk menjaga negara dan masyarakat dari penularan virus, yang menyebabkan penutupan kebun binatang pada liburan ini. Namun, kami ingin menikmati kesempatan ini dengan penggemar kami dan membaginya dengan seluruh dunia,” kata Omar.

“Fotografi dengan hewan adalah salah satu pengalaman favorit pengunjung kami, terutama hewan yang terkait dengan pengalaman makan dan kisah-kisah Penjaga Hewan mereka. Kami telah menciptakan pengalaman virtual ini dari jarak jauh untuk menunjukkan kepada pengunjung dan penggemar Kebun Binatang Al Ain bahwa kami selalu bersama mereka,” sambungnya.

Ia mengatakan, walau dalam situasi yang sulit, pecinta hewan di Hari Raya tetap bisa berbagi kebahagiaan dengan hewan-hewan favorit mereka. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA