Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

China Bakal Bangun 5 Juta Tempat Pengisian Mobil Listrik Sampai Akhir 2020

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 03 Juni 2020, 11:59 WIB
China Bakal Bangun 5 Juta Tempat Pengisian Mobil Listrik Sampai Akhir 2020
Ilustrasi pengisian mobil listrik/Net
rmol news logo Baru bangkit dari terjangan pandemik Covid-19, China mengklaim telah memiliki lebih dari 1,24 juta unit tempat pengisian kendaraan listrik (electric vehicle/EV), masing-masing 531.000 unit pengisian publik dan 712.000 unit milik pribadi.

Jumlah tersebut akan mencapai 5 juta pada akhir tahun 2020 dengan rasio pengisian EV satu banding satu, seperti dilansir China Daily, Selasa (2/6).

Dengan begitu, China telah menunaikan janjinya untuk memajukan pembangunan proyek infrastruktur dalam upaya merangsang permintaan kendaraan energi baru dan mendorong peningkatan industri.

China juga berencana menerbitkan 3,75 triliun yuan (529 miliar dolar AS) atau sekitar 5.455 triliun obligasi pemerintah daerah khusus untuk tahun ini, dengan prioritas diberikan pada infrastruktur baru. Fasilitas pengisian pun akan dibangun lebih banyak lagi untuk mempromosikan penggunaan EV yang lebih luas.

Menurut perkiraan Bloomberg New Energy Finance (NEF), armada mobil listrik di China mencapai 162 juta unit pada 2040. Untuk itu, penting membantu pengguna EV mengisi daya mobil di mana pun mereka pergi.

State Grid Corp of China, sebuah perusahaan utilitas listrik milik negara, telah mengundang 51 perusahaan pengisian daya di seluruh negeri untuk mengatasi kurangnya layanan yang menjembatani stasiun pengisian dan driver. Mereka mengajak bergabung dengan platformnya guna mempercepat interkoneksi fasilitas pengisian daya dan mempromosikan keberlanjutan pengembangan layanan pengisian EV.

State Grid akan meluncurkan produk baru untuk menghubungkan driver EV yang lebih baik, dengan penyedia layanan pengisian daya dan layanan jaringan listrik bulan ini. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA