Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Solidaritas Di Tengah Pandemi, Maroko Kirim Bantuan Medis Ke Burkina Faso

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 16 Juni 2020, 23:29 WIB
Solidaritas Di Tengah Pandemi, Maroko Kirim Bantuan Medis Ke Burkina Faso
Bantuan peralatan medis yang dikirimkan oleh Maroko saat tiba di Burkina Faso/Repro
rmol news logo Pandemi virus corona atau Covid-19 mengasah solidaritas serta hubungan baik antar negara. Setidaknya hal itu yang dilakukan oleh Maroko terhadap Burkina Faso.

Awal pekan ini, Maroko mengirimkan bantuan medis bagi Burkina Faso. Ini adalah bagian dari paket bantuan yang diberikan atas instruksi Raja Mohammed VI kepada negara-negara sahabat di Afrika yang saat ini juga tengah berjuang melawan pandemi Covid-19.

Bantuan medis untuk Burkina Faso itu sendiri baru tiba di bandara internasional Ouagadougou pada Senin sore (15/6). Di antara bantuan tersebut terdapat peralatan dan produk pelindung diri seperti masker medis dan APD serta obat-obatan, termasuk klorokuin dan Azitromisin

Batuan itu diterima oleh Menteri Kesehatan Burkina Faso Pr Claudine Lougue, dan Menteri Luar Negeri Burkina Faso Alpha Barry, di hadapan Dutabesar Maroko untuk Burkina Faso Youssef Slaoui.

Pengiriman bantuan ini adalah cerminan inisiatif Kerajaan Maroko dalam memperkuat kerja sama antar-Afrika dalam perang melawan pandemi Covid-19. Hal tersebut juga sejalan dengan kemitraan solidaritas Selatan-Selatan yang diadvokasi oleh Maroko untuk kepentingan benua Afrika.

Di sisi lain, bantuan tersebut juga merupakan bentuk solidaritas aktif Maroko terhadap negara-negara Afrika, termasuk Burkina Faso, di mana hubungan bilateral pun terjalin dengan baik. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA