Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

China Rilis Genom Virus Corona Di Pasar Xinfadi, Berasal Dari Eropa Tapi Berbeda

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 19 Juni 2020, 21:21 WIB
China Rilis Genom Virus Corona Di Pasar Xinfadi, Berasal Dari Eropa Tapi Berbeda
Pasar Xinfadi, Beijing yang tutup karena menjadi tempat penyebaran infeksi Covid-19/Net
rmol news logo China telah merilis data sekuensing genom untuk virus corona baru atau SARS-CoV-2 yang menjadi sumber wabah di Pasar Xinfadi, Beijing baru-baru ini.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit China (CDC) pada Jumat (19/6) mengungkap, data tersebut telah dikirim ke Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Global Influenza Data Initiative (GISAID) pada Kamis malam (18/6).

Berdasarkan rincian yang dipublikasikan di situs web Pusat Data Mikrobiologi Nasional China yang dikutip oleh CNA, ada tga data genom untuk wabah Covid-19 di Beijing. Dua dari manusia dan satu dari lingkungan. Sampel-sampel tersebut dikumpulkan pada 11 Juni atau ketika kasus pertama muncul di Pasar Xinfadi.

"Menurut hasil studi genomik dan epidemiologis awal, virus ini berasal dari Eropa, tetapi berbeda dari virus yang saat ini menyebar di Eropa," ujar seorang pejabat CDC, Zhang Yong seperti yang dikutip dalam sebuah artikel yang diterbitkan oleh Komisi Pusat melalui situs web nya.

"Ini lebih tua dari virus yang saat ini menyebar di Eropa," lanjutnya.

Sementara itu, Kepala Ahli Epidemiologi CDC, Wu Zunyou mengatakan, virus corona baru kemungkinan dibawa oleh orang atau barang dari luar kota. Meski belum diketahui secara pasti.

"Pasti beberapa orang atau barang di luar kota yang membawanya ke pasar (Xinfadi)," kata Wu dalam wawancara televisi pemerintah

"Tidak jelas siapa, atau barang apa, yang membawa virus ke Beijing," sambungnya.

Delapan hari setelah kasus pertama ditemukan, Beijing telah mengonfirmasi 183 kasus Covid-19 yang terkait dengan Pasar Xinfadi.

Sejak terjadi penularan secara massif, pihak berwenang telah meningkatkan pengujian bukan hanya untuk warga namun juga pada produk-produk yang dijual di pasar tersebut.

Sebelumnya, pihak berwenang menyebut, virus corona baru telah mengontaminasi papan potong untuk ikan salmon. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA