Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rebutan Bensin Dari Tanki Yang Jatuh Di Kolombia, Tujuh Tewas Puluhan Luka

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 07 Juli 2020, 12:54 WIB
Rebutan Bensin Dari Tanki Yang Jatuh Di Kolombia, Tujuh Tewas Puluhan Luka
Ledakan dari tanki yang jatuh di jalan yang menghubungkan kota Barranquilla dan Cienaga, di bagian utara Magdalena, dekat kota Pueblo Viejo/Net
rmol news logo Tujuh orang dinyatakan tewas dan puluhan lainnya cedera parah ketika sebuah truk tangki bermuatan bensin jatuh dan meledak di Kolombia utara pada Senin (6/7).

Penyebab terjadinya korban bermula saat puluhan penduduk mendadak mengerumuni lokasi kejadian untuk mengambil sisa-sisa bensin yang tertumpah. Tak lama setelah mereka berkerumun truk tersebut tiba-tiba meledak.

Kejadian itu berlangsung begitu cepat, membuat penduduk yang tengah memunguti bensin tidak sempat untuk melarikan diri. Sebanyak tujuh orang dinyatakan tewas dan sekitar 50 orang lainnya menderita luka bakar serius.

Kecelakaan itu terjadi di jalan yang menghubungkan kota Barranquilla dan Cienaga, di bagian utara Magdalena, dekat kota Pueblo Viejo. Kejadian tersebut  diunggah ke media sosial oleh walikota setempat, Fabian Obispo.

“Sayangnya sebuah kendaraan penuh bahan bakar meledak dan menewaskan sekitar tujuh orang," kata Obispo, seperti dikutip dari Xin Hua, Selasa (7/7).

“Lebih dari 50 orang terluka. Ini adalah situasi tragis yang dialami kota Pueblo Viejo," ungkapnya, seraya menambahkan korban luka parah belum dapat diidentifikasi.

Mereka yang terluka dibawa ke rumah sakit daerah dengan mobil pribadi dan sepeda motor yang kebetulan berada di lokasi kejadian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA