Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Turki Terbangkan Balon Mata-mata Karagoz Di Perbatasan Suriah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 21 Juli 2020, 15:27 WIB
Turki Terbangkan Balon Mata-mata Karagoz Di Perbatasan Suriah
Balon mata-mata Turki Karagoz/Net
rmol news logo Pasukan keamananTurki mulai melakukan operasi pengawasan skala besar di perbatasan Suriah pada Selasa (21/7). Pengawasan tidak dilakukan oleh pesawat tanpa awak atau drone biasa, kali ini pasukan keamanan Turki melakukan pengawasan dengan menerbangkan sebuah balon mata-mata raksasa yang diproduksi oleh perusahaan pertahanan Turki Aselsan.

Menurut data dari Aselsan, balon yang diberi nama Karagoz itu dikerahkan ke daerah perbatasan di distrik Reyhanli di Provinsi Hatay, selatan Turki di seberang Idlib barat laut Suriah. Karagoz memiliki kemampuan untuk memindai area sejauh delapan kilometer persegi (3 mil persegi) dengan kamera pengintai area lebar yang terpasang, seperti dikutip dari Eurasian Times, Selasa (21/7).

Balon sepanjang tujuh belas meter itu dapat beroperasi di ketinggian hingga 500 meter (1.640 kaki) dan dimaksudkan untuk melakukan misi pengawasan, mengumpulkan intelijen dan digunakan untuk kemampuan peringatan dini untuk melindungi pangkalan militer dan fasilitas penting Turki.

Karagoz dapat diadaptasi untuk berbagai tugas dengan opsi muatan yang berbeda, termasuk kamera elektro-optik dan kemampuan pengamatan yang distabilkan 360 derajat. Aselsan adalah perusahaan pertahanan terbesar di Turki dan berada di antara jajaran seratus perusahaan pertahanan teratas di dunia. rmol news logo article 

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA