Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bapak Demokrasi Taiwan, Lee Teng-hui Meninggal Dunia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 30 Juli 2020, 20:05 WIB
Bapak Demokrasi Taiwan, Lee Teng-hui Meninggal Dunia
Mantan Presiden Taiwan, Lee Teng-hui/Net
rmol news logo Bapak demokrasi sekaligus presiden terpilih pertama Taiwan, Lee Teng-hui menghembuskan napas terakhirnya pada usia 97 tahun.

Ia dinyatakan meninggal dunia pada Kamis (30/7) pukul 19.24 waktu setempat oleh Rumah Sakit Umum Veteran Taipei.

Menurut penuturan rumah sakit yang dikutip dari Focus Taiwan, Lee meninggal karena syok septik dan kegagalan banyak organ setelah dirawat selama lebih dari lima bulan.

Pada awal Februari, Lee dilarikan ke rumah sakit karena tersedak segelas susu. Ia kemudian didiagnosis pnemonia dan diintubasi.

Sebelumnya, rumor mengenai kematian Lee mulai beredar pada Selasa (28/7), ketika Presiden Tsai Ing-wen dan wakilnya, Lai Ching-te mengunjungi Lee di rumah sakit.

Namun kabar tersebut langsung ditepis oleh rumah sakit pada Rabu (29/7) dengan menyatakan bahwa Lee dalam kondisi yang stabil.

Lee adalah Presiden Taiwan pertama yang dipilih oleh rakyat. Ia menjabat pada periode 1988 hingga 2000, mengawasi transisi sistem pemerintahan yang sosialis menjadi demokratis. Dengan alasan itulah ia kerap disebut Bapak Demokrasi.

Setelah tidak menjabat pun, Lee masih menjadi tokoh yang sangat diperhitungkan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA