Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Suspek Covid-19 Di Korea Utara Sudah Dites, 3.635 Orang Dikarantina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 06 Agustus 2020, 11:00 WIB
Suspek Covid-19 Di Korea Utara Sudah Dites, 3.635 Orang Dikarantina
Langkah-langkah pencegahan infeksi Covid-19 di Korea Utara/Net
rmol news logo Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengaku masih belum bisa memastikan kasus terkait Covid-19 di Korea Utara. Pasalnya, hasil tes suspek tersebut tidak meyakinkan.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

"Orang itu dites Covid-19, tetapi hasil tesnya tidak meyakinkan," ujar Perwakilan WHO untuk Korea Utara, Dr. Edwin Salvador kepada Reuters melalui email pada Rabu (5/8).

Meski begitu, ia mengatakan, sebanyak 64 orang yang telah melakukan kontak dengann suspek dan 3.571 lainnya yang merupakan kontak sekunder sudah diidentifikasi dan dikarantina di fasilitas pemerintah selama 40 hari. Totalnya, ada 3.635 orang terkait dengan suspek dikarantina.

Seorang suspek Covid-19 muncul di Korea Utara pada bulan lalu. Lelaki tersebut adalah seorang pembelot yang baru kembali dari Korea Selatan secara ilegal. Ketika kembali ke tanah airnya pada 19 Juli, ia dikabarkan memiliki gejala Covid-19.

Pada 26 Juli, Pemimpin Tertinggi Korea Utara, Kim Jong Un telah mendeklarasikan keadaan darurat dan langsung mengunci kota perbatasan Kaesong.

Pada saat itu, media pemerintah Korea Utara KCNA tidak menjelaskan apakah lelaki tersebut sudah melakukan tes Covid-19. Namun, Kim Jong Un mengatakan "virus ganas mungkin sudah memasuki" Korea Utara.

Hingga saat ini, Kaesong masih dikunci, dokter terus melakukan pengawasan ke setiap rumah tangga.


Surat kabar Rodong Sinmun pada Rabu menyerukan agar warga mengambil bagian dalam langkah anti-epidemi sembari mengingatkan, setiap pelanggaran akan mendapatkan konsekuensi.

Jika pria tersebut dikonfirmasi terinfeksi Covid-19, ia akan menjadi kasus pertama yang secara resmi akui oleh otoritas Korea Utara. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA