Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Yaman Kritik Keras PBB: Hapus Saudi Dari Daftar Pembunuh Anak-anak Adalah Noda Hitam Di Dahi Organisasi

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 13 Agustus 2020, 06:04 WIB
Yaman Kritik Keras PBB:  Hapus Saudi Dari Daftar Pembunuh Anak-anak Adalah Noda Hitam Di Dahi Organisasi
Perdana Menteri Yaman, Abdel-Aziz bin Habtour/Net
rmol news logo Yaman menyerukan kritikannya terhadap organisasi internasional yang aktif di negara itu. Intervensi organisasi atas nama urusan kemanusiaan di tengah bencana kemanusiaan hanya menghasilkan serangan berkelanjutan oleh pasukan koalisi Saudi.

Dalam pertemuan dengan Koordinator Urusan Kemanusiaan PBB pada Rabu (12/8), Perdana Menteri Yaman, Abdel-Aziz bin Habtour, menyoroti penghapusan Arab Saudi dari daftar pelanggaran hak anak.

"Menghapus Arab Saudi dari daftar pelanggar hak anak adalah noktah hitam di dahi organisasi ini dan komunitas internasional. Selain itu, hal ini akan memberi lampu hijau kepada para penyerang untuk melakukan pembantaian harian terhadap anak-anak dan wanita Yaman," kritik Habtour, dikutip dari Fars, Rabu (12/8).

Dalam laporan tahunan tentang anak-anak dan konflik bersenjata pada 2019, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres mengatakan, koalisi Saudi bertanggung jawab atas pembunuhan 222 anak Yaman pada 2019,  tetapi menghapus Arab Saudi dari daftar hitam pelaku utama pelanggaran besar terhadap anak.  

Lebih dari tiga tahun lalu PBB untuk pertama kalinya mempermalukan Saudi dan koalisinya dengan memasukkan negara itu ke dalam daftar hitam pasukan yang membunuh dan melukai anak-anak di Yaman.

Namun kemudian pada Juni lalu, PBB telah menghapus Saudi dari daftar itu.
"Koalisi akan dihapus dari daftar menyusul penurunan signifikan dalam pembunuhan dan (penyebab) cacat akibat serangan udara dan penerapan langkah-langkah yang bertujuan melindungi anak-anak," kata Guterres seperti dikutip Reuters, Selasa (16/6) lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA