Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Michelle Obama: Donald Trump Adalah Presiden Tanpa Kompas Moral Dan Empati

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 18 Agustus 2020, 11:03 WIB
Michelle Obama: Donald Trump Adalah Presiden Tanpa Kompas Moral Dan Empati
Michelle Obama/Net
rmol news logo Terdengar sedikit emosional, mantan Ibu Negara Amerika Serikat (AS), Michelle Obama menyebut Presiden Donald Trump tidak layak untuk duduk di kursi kepresidenan.

Pada malam pertama Konvensi Nasional Partai Demokrat yang dimulai pada Senin (17/8), terdengar pidato Michelle penuh emosional. Ia tampak frustasi, cemas, dan tegas.

Meski mengakui tidak menyukai politik, Michelle tampak menyesal karena "membiarkan" Trump memenangkan pemilihan presiden (pilpres) empat tahun lalu. Ia seakan menyesal tidak membantu Hillary Clinton mengalahkannya.

"Donald Trump adalah presiden yang salah untuk negara kita. Dia tidak bisa memenuhi kesempatan tersebut dan memang seperti itu," ujar Michelle dalam video virtualnya, melansir The Independent.

"Pekerjaan presiden berat. Anda (Trump) tidak bisa berpura-pura melewatinya," sambungnya.

Seperti yang disampaikan oleh pembicara lain, Michelle juga menggambarkan betapa suramnya Amerika dibawah pemerintahan Trump.

"Sekarang, anak-anak di negara ini melihat apa yang terjadi ketika kita berhenti membutuhkan empati satu sama lain. Mereka melihat orang-orang berteriak di toko bahan makanan, tidak mau memakai masker," paparnya.

"Mereka melihat orang-orang memanggil polisi karena orang-orang yang mengurus urusan mereka sendiri hanya karena warna kulit mereka. Mereka melihat hak yang hanya menyebutkan orang-orang tertentu," tuturnya.

"Mereka melihat para pemimpin melabeli sesama warga negara sebagai musuh negara sambil memberanikan supremasi kulit putih pembawa obor," sambungnya.

Alhasil, Michelle menganalogikan Trump sebagai seorang presiden tanpa kompas moral atau empati. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA