Pandemik Belum Reda, Ribuan Penduduk Wuhan Padati Kolam Renang

Ribuan orang berenang di Maya Beach Park in the Chinese City of Wuhan/Net

Banyak orang yang bersuka ria menghadiri festival musik elektronik yang diadakan di Maya Beach Water Park selama akhir pekan. Menurut media lokal, kolam itu penuh dengan orang dan banyak yang menikmati festival tanpa mengenakan masker.
Para pengunjung itu seakan lupa pada apa yang pernah mereka alami beberapa bulan yang lalu, di mana mereka harus dikarantina karena pemerintah Tiongkok memberlakukan locdkown selama 3 bulan saat itu.
Foto dari acara yang penuh sesak itu menjadi viral di media sosial, meningkatkan kekhawatiran tentang kemungkinan penyebaran infeksi baru virus corona, seperti dikutip dari Nikkei, Rabu (19/8).
Pemerintah memang telah membuka kembali fasilitas kolam renang pada bulan Juni dan telah membatasi kapasitas maksimum hingga setengah dari batas normal. Untuk menarik pelanggan mereka memotong biaya masuk hingga 50 persen bagi pengunjung wanita yang datang.
Setelah kota di China tengah melaporkan infeksi baru pada pertengahan Mei, mereka melakukan tes PCR pada 10 juta warga dari populasi 11 juta. Menurut pihak berwenang sejak saat itu tidak ada infeksi baru yang dilaporkan.
Jumlah total infeksi di Wuhan mencapai sekitar 50.000 kasus. Pada 23 Januari, Tiongkok memberlakukan penguncian di kota itu hingga kemudian dicabut pada 8 April.

EDITOR: RENI ERINA
Tag:
Kolom Komentar
Video
Bincang Sehat • Vaksin Covid-19 Pada Lansia
Kampanye vaksinasi Covid-19 telah dimulai. Saat ini, target penerima vaksin Covid-19 adalah kelompok usia 18-59 tahun. S..
Video
Obrolan Bareng Bang Ruslan • JK, Buat Kejutan Apa di 2024?
Kedekatan M. Jusuf Kalla dengan Presiden Amerika Serikat Joe Biden membuka peluang bagi mantan Wakil Presiden RI dua per..
Video
Klarifikasi Ambroncius Nababan
Ketua Umum Relawan Pro Jokowi-Amin (Projamin) memberikan klarifikasi terkait posting dan narasi yang dinilai rasis pada ..