Menlu Pompeo: Berbeda Dengan Perang Dingin, Kali Ini AS Ditantang Oleh Negara Berpenduduk 1,4 Miliar

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Mike Pompeo/Net

Bulan lalu, Menteri Luar Negeri China, Wang Yi mengatakan, Washington perlu menghentikan peningkatan ketegangan untuk menghindari Perang Dingin baru.
Menanggapi pernyataan tersebut, Pompeo dalam wawancaranya dengan Fox Business Network pada Selasa (1/9), mengatakan, analogi Perang Dingin untuk hubungan AS dan China memang cukup relevan, namun juga berbeda.
“Ini berbeda dengan Perang Dingin di mana kita ditantang oleh negara berpenduduk 1,4 miliar orang,” ujar Pompeo seperti dikutip Reuters.
“Tantangannya berbeda, itu tantangan ekonomi," sambungnya.
"Dan sekarang Anda akan melihat upaya yang lebih luas. Saya pikir, dalam beberapa hari atau pekan mendatang kita akan melihat AS menghadapi ini dengan cara yang sangat serius, semuanya demi keuntungan ekonomi Amerika," tambahnya.
Di sisi lain, Pompeo juga berharap Institut Konfusius China di kampus-kampus AS akan ditutup pada akhir tahun ini. Bulan lalu, Pompeo mengatakan, Institut Konfusius merupakan entitas untuk memajukan propaganda dan pengaruh China.
Dalam pernyataannya, Pompeo juga menyebut Institut Konfusius China telah secara aktif merekrut "mata-mata kolaborator".
"Saya pikir semua orang datang untuk melihat risiko yang terkait dengan mereka. Saya pikir lembaga-lembaga ini dapat melihat itu, dan saya berharap kita akan menutup semuanya sebelum akhir tahun ini," jelasnya.

EDITOR: SARAH MEILIANA GUNAWAN
Tag:
Kolom Komentar
Video
Puting Beliung Gegerkan Wonogiri!
Masyarakat Wonogiri, Jawa Tengah dikejutkan dengan kemunculan puting beliung pada Rabu sore (20/1). Dalam video amatir ..
Video
Tanya Jawab Cak Ulung • Membaca Bencana Lewat Politik
Sepanjang awal tahun 2021, hingga minggu keempat BNPB telah mencatat telah terjadi bencana 185 di Indonesia. Imbas dari ..
Video
Bincang Sehat • Vaksin Covid-19 Pada Lansia
Kampanye vaksinasi Covid-19 telah dimulai. Saat ini, target penerima vaksin Covid-19 adalah kelompok usia 18-59 tahun. S..