Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pemimpin Oposisi Belarusia Tsikhanouskaya Akan Segera Bertemu PM Polandia Mateusz Morawiecki

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 07 September 2020, 07:44 WIB
Pemimpin Oposisi Belarusia Tsikhanouskaya Akan Segera Bertemu PM Polandia Mateusz Morawiecki
Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki/Net
rmol news logo Setelah ikut ambil bagian dalam sesi virtual informal yang diselenggarakan oleh Dewan Keamanan PBB pada Jumat (4/9) lalu, pemimpin oposisi Belarusia Sviatlana Tsikhanouskaya semakin gencar melebarkan langkahnya melakukan pertemuan dengan beberapa pemimpin dunia.

Terbaru, dia bersama para aktivis Belarusia lainnya dijadwalkan akan bertemu dengan Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki di ibu kota Polandia, Warsawa, pada Rabu (9/9) mendatang.

Kabar mengenai rencana pertemuan tersebut disampaikan oleh Kepala kantor Perdana Menteri Polandia Michal Dworczyk selama konferensi pers pada hari Sabtu yang juga menghadirkan aktivis oposisi Belarusia Olga Kovalkova.

Menurut rencana, Tsikhanouskaya juga akan ambil bagian dalam pertemuan khusus perwakilan rakyat Belarusia yang tinggal di Polandia. Aktivis itu bersikeras bahwa dia terbuka untuk membahas situasi di negaranya dengan semua pihak.

"Saya dihubungi oleh para pemimpin dari banyak negara termasuk AS, Kanada, dan negara-negara Eropa," katanya seperti dikutip dari Euro News, Minggu (6/9).

"Saya tidak pernah menolak untuk berbicara dengan siapa pun, mereka semua menelepon dan menyatakan dukungan mereka untuk rakyat Belarusia," lanjutnya.

Pemimpin oposisi Belarusia itu juga mengatakan siap berdialog dengan perwakilan negara manapun yang mendukung perjuangannya, bahkan jika itu berasal dari Rusia sekalipun.

"Dan kami terbuka untuk berdialog dengan perwakilan negara mana pun. Jadi, jika ada yang menelepon dari Rusia, tentu saja, kami akan berbicara dengan mereka."

Tsikhanouskaya pada hari Sabtu (5/9) menyatakan bahwa rakyat Belarusia telah 'bangun' dan 'tidak ada jalan mundur' dalam demonstrasi menentang pemerintah.

Pertemuan Morawiecki dan Tsikhanouskaya akan difokuskan pada situasi terkini di Belarusia, pembebasan tahanan politik dan dukungan untuk masyarakat sipil.
Jauh-jauh hari Morawiecki telah menyatakan dukungannya terhadap perjuangan oposisi Belarusia yang menginginkan perubahan di negaranya.

Dalam sebuah konferensi pers Morawiecki mengatakan bahwa Polandia harus membantu Belarusia dalam perjuangan sulit mereka yang belum berakhir.

Morawiecki juga telah bertemu dengan anggota oposisi Belarusia sebelumnya.

Menceritakan kembali pembicaraannya dengan oposisi Belarusia, Morawiecki menggambarkan mereka sebagai kelompok yang bersemangat memperjuangkan negaranya. Ia juga menyebut pihak oposisi sebagai patriot yang ingin mengabdikan seluruh hidupnya untuk memperjuangkan Belarusia yang bebas dan demokratis. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA