Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rouhani: Pekerjaan Rumah Biden Adalah Benahi Kesalahan Trump

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 08 November 2020, 20:35 WIB
Rouhani: Pekerjaan Rumah Biden Adalah Benahi Kesalahan Trump
Presiden Iran Hassan Rouhani menilai bahwa pekerjaan rumah Biden saat ini adalah membenahi kesalahan yang dibuat oleh Trump/Net
rmol news logo Kemenangan Joe Biden dalam pemilu presiden Amerika Serikat menjadi sorotan tersendiri bagi Iran. Presiden Iran Hassan Rouhani menilai, Biden harus menggunakan kesempatan untuk mengkompensasi kesalahan yang dibuat semasa pemerintahan Presiden Donald Trump.

"Kebijakan Trump yang merusak telah ditentang oleh rakyat Amerika. Pemerintah Amerika Serikat berikutnya harus menggunakan kesempatan untuk menebus kesalahan masa lalu," kata Rouhani kepada televisi Iran, seperti dikabarkan ulang Reuters akhir pekan ini (Minggu, 8/11).

Dia menegaskan bahwa Iran sangat menyambut baik hubungan yang saling membangun.

"Iran menyukai interaksi konstruktif dengan dunia," sambungnya.

Diketahui bahwa semasa pemerintahan Trump, hubungan antara Amerika Serikat dan Iran semakin jauh dari kata harmonis. Pasalnya, Trump membawa negeri Paman Sam keluar dari kesepakatan nuklir antara Iran dan kekuatan dunia tahun 2018 lalu. Dia kemudian menerapkan kembali sanksi yang telah melumpuhkan ekonomi Iran.

Sementara itu, pada pemilu Amerika Serikat tahun ini, Biden berjanji bahwa jia dia terpilih sebagai presiden maka dia akan membawa Amerika Serikat bergabung kembali dengan perjanjian nuklir Iran tahun 2015 lalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA