Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ratusan Pengungsi Armenia Telah Kembali Ke Artsakh Dengan Aman

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 17 November 2020, 11:56 WIB
Ratusan Pengungsi Armenia Telah Kembali Ke Artsakh Dengan Aman
Jalan menuju Artsakh/Net
rmol news logo Para pengungsi secara bertahap telah kembali ke desa yang mereka tinggali selama perang paling mematikan yang meletus pada 27 September.

Kementerian Pertahanan Federasi Rusia, yang tergabung dalam misi perdamaian Rusia di wilayah Nagorno-Karabakh, membantu pemulangan itu. Mereka melaporkan sebanyak 482 pengungsi tiba di Stepanakert pada Senin (16/11), sehingga secara keseluruhan total pengungsi yang telah pulang ke kampung halaman masing-masing berjumlah lebih dari 1.200 orang.

“Pada 16 November 2020, 482 pengungsi kembali ke Nagorno-Karabakh. Sebanyak 19 bus itu mengikuti rute Yerevan-Stepanakert, dengan didampingi kontingen penjaga perdamaian Rusia dan dinas patroli polisi militer," ujar pernyataan dari Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dikutio dari News Arm, Selasa (17/11).
'
"Para pengungsi kini telah tiba di Stepanakert. Prajurit Rusia memastikan keamanan bus di sepanjang jalur kontak bagi warga sipil yang damai untuk kembali ke rumah mereka di Stepanakert,” lanjut bunyi siaran pers itu.

Komandan Pasukan Penjaga Perdamaian Rusia di Artsakh, Letnan Jenderal Rustam Muradov, mengatakan akan dimulai perbaikan bagi jalan-jalan menuju Artsakh dan sebaliknya, yang rusak karena perang.

Pemimpin Artsakh, Harutyunyan, mengatakan pemerintah akan memastikan keamanan komunikasi dan transportasi.

"Mulai 17 November, jalan raya Stepanakert-Berdzor-Goris akan mulai beroperasi dengan aman," katanya.

Menurut kesepakatan yang dicapai, jalan raya Martakert-Karvachar-Vardenis juga akan beroperasi setidaknya hingga 25 November.

“Bekerja sama dengan otoritas Republik Artsakh dan Komando Pasukan Penjaga Perdamaian Rusia, upaya maksimal sedang dilakukan untuk memastikan keamanan komunikasi transportasi penduduk Artsakh dengan dunia luar. Warga kami sudah bisa merasa aman dan kembali ke rumah masing-masing,” kata Harutyunyan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA