Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

AS Batalkan Semua Dakwaan Terhadap Mantan Menhan Salvador Cienfuegos Dan Akan Memulangkannya Ke Meksiko

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 18 November 2020, 10:16 WIB
AS Batalkan Semua Dakwaan Terhadap Mantan Menhan Salvador Cienfuegos Dan Akan Memulangkannya Ke Meksiko
Mantan Menhan Meksiko, Salvador Cienfuegos/Net
rmol news logo Departemen Kehakiman AS mengumumkan rencana untuk membatalkan dakwaan terhadap Salvador Cienfuegos, terkait perdagangan narkoba dan tuduhan pencucian uang. Dengan pembatalan itu, Meksiko dapat melakukan penyelidikannya sendiri dan berpotensi menuntut mantan menteri pertahanan negaranya itu.

Cinfuegos saat ini tengah berada di tahanan AS, sejak pihak keamanan menangkap pria berusia 72 tahun itu pada Oktober lalu di bandara Los Angeles. Penangkapan Cinfuegos sempat mengejutkan dan membuat jengkel para pejabat Meksiko.

Sejak penangkapan, jaksa di Meksiko membuka penyelidikan mereka sendiri. Jaksa Agung AS Bill Barr dan mitranya dari Meksiko Alejandro Gertz Manero mengatakan hal dalam sebuah pernyataan bersama.

"Demi kepentingan yang menunjukkan front persatuan kita melawan semua bentuk kriminalitas, Departemen Kehakiman AS telah membuat keputusan untuk mengajukan pencabutan dakwaan pidana AS terhadap Cienfuegos sehingga dia dapat diselidiki (di negaranya sendiri), dan, jika sesuai, dituntut berdasarkan hukum Meksiko," kata pernyataan mereka, seperti dikutip dari AFP, Rabu (18/11).

Hal itu juga dibenarkan oleh Menteri Luar Negeri Meksiko Marcelo Ebrard yang mencuit di akun Twitternya, bahwa berdasarkan kesepakatan antara kantor jaksa agung Meksiko dan AS, Cienfuegos akan dikembalikan ke Meksiko.

"Mereka bertanya kepada saya apakah informasi bahwa jaksa penuntut di AS menarik dakwaan terhadap Jenderal Cienfuegos, yang akan dikembalikan ke Meksiko untuk diproses di sini, jika hakim dalam kasus tersebut setuju, adalah benar. Informasinya benar. Itu adalah kesepakatan antara FGR dan Kejaksaan Agung AS," cuitnya.

Cienfuegos, seorang pensiunan jenderal, dituduh bersekongkol untuk memproduksi dan mendistribusikan ribuan kilogram kokain, heroin, metamfetamin, dan mariyuana di AS antara Desember 2015 dan Februari 2017.

Cienfuegos ditahan di Bandara Internasional Los Angeles pada 15 Oktober saat dalam perjalanan bersama keluarganya, dan didakwa dengan perdagangan narkoba dan pencucian uang.

Dakwaan AS diajukan pada Agustus 2019, tetapi diumumkan hanya setelah penangkapan Cienfuegos, tampaknya karena dugaan korupsi di antara pejabat tinggi Meksiko. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA