Selamat Idul Fitri
Selamat Idul Fitri Mobile
Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Rusia Bahas Kelanjutan Kesepakatan Damai Dengan Para Pemimpin Armenia Dan Azerbaijan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 25 November 2020, 05:59 WIB
Rusia Bahas Kelanjutan Kesepakatan Damai Dengan Para Pemimpin Armenia Dan Azerbaijan
Presiden Rusia Vladimir Putin/Net
rmol news logo Kremlin melaporkan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin telah mengadakan pembicaraan terpisah dengan para pemimpin Azerbaijan dan Armenia untuk membahas situasi di Nagorno-Karabakh. Kedua pembicaraan tersebut terjalin lewat komunikasi telepon pada Selasa (24/11) waktu setempat.

Dalam sebuah pernyataan, Kremlin mengonfirmasi bahwa Putin bertukar pendapat dengan Ilham Aliyev dan Nikol Pashinyan tentang tugas dan tanggung jawab penjaga perdamaian Rusia di wilayah tersebut dan langkah lebih lanjut untuk memberikan bantuan kemanusiaan.

“Mereka juga membahas masalah kerja sama ekonomi dan membuka blokir komunikasi transportasi di kawasan itu,” tambahnya, seperti dikutip dari Anadolu Agency, Selasa (24/11).

Hubungan antara bekas republik Soviet Azerbaijan dan Armenia telah tegang sejak 1991, ketika militer Armenia menduduki Nagorno-Karabakh yang juga dikenal sebagai Karabakh Atas, sebuah wilayah yang diakui sebagai bagian dari Azerbaijan, dan tujuh wilayah yang berdekatan.

Setelah bentrokan baru meletus pada 27 September, tentara Armenia melanjutkan serangan terhadap warga sipil dan pasukan Azerbaijan dan bahkan melanggar perjanjian gencatan senjata kemanusiaan.

Pada 10 November, kedua negara menandatangani perjanjian yang ditengahi Rusia untuk mengakhiri pertempuran dan bekerja menuju resolusi yang komprehensif. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA