Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mantan PM Prancis: Polisario Terlibat Dalam Perdagangan Senjata, Narkoba, Dan Manusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 27 November 2020, 17:22 WIB
Mantan PM Prancis: Polisario Terlibat Dalam Perdagangan Senjata, Narkoba, Dan Manusia
Mantan perdana menteri Prancis, Manuel Valls/Net
rmol news logo Polisario bisa menjadi ancaman bagi wilayah Sahel. Front pergerakan kemerdekaan Sahara Barat itu tidak hanya terlibat dalam perdagangan senjata dan narkoba, tertapi juga perdagangan manusia. Mantan Perdana Menteri Prancis Manuel Valls mengatakan hal itu pada pekan lalu, saat menjadi tamu program di saluran Spanyol Antena3.

Valls menceritakan bagaimana posisi podemos, sebuah partai dalam pemerintahan koalisi Spanyol, dalam sengketa Sahara.

Dia menggambarkan afinitas pro-Polisario Podemos sebagai sikap 'tidak bertanggung jawab', dengan alasan bahwa separatis terlibat dalam perdagangan senjata, manusia, dan obat-obatan di wilayah Sahel.

“Seseorang seharusnya tidak bernyanyi di luar panggung,” Valls memperingatkan.

Sahel ialah zona perbatasan di Afrika antara Sahara ke utara dan daerah yang lebih subur di selatan, yaitu Sudan.

Valls, yang menjabat sebagai perdana menteri Prancis selama 2014-2016 di bawah presiden Francois Hollande, meminta pemerintah Spanyol untuk bertanggung jawab dan menghadapi tantangan yang dihadapi negara-negara Eropa.

Mantan PM Prancis itu juga mengatakan bahwa Maroko adalah sekutu penting bagi Eropa.

"Maroko adalah sekutu utama dalam perang melawan terorisme dan Jihadisme yang merupakan tantangan besar bagi Eropa," kata Valls.

Kami memiliki ribuan orang yang teradikalisasi di negara kami, untuk itu kami membutuhkan kolaborasi negara-negara Afrika, dan lebih khusus lagi Maroko,” katanya, seperti dikutip dari Maps News.

Front Polisario memasuki kembali debat internasional setelah melanggar gencatan senjata selama 29 tahun dengan Maroko pada 13 November.

Agresi Polisario datang sebagai tanggapan atas operasi keamanan non-ofensif oleh angkatan bersenjata Maroko di Guergarat. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA