Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menlu Kuba Kutuk Pembunuhan Ilmuwan Nuklir Iran: Kami Menentang Terorisme!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 30 November 2020, 07:51 WIB
Menlu Kuba Kutuk Pembunuhan Ilmuwan Nuklir Iran: Kami Menentang Terorisme!
Menlu Kuba Bruno Rodriguez/Net
rmol news logo Menteri Luar Negeri Kuba Bruno Rodriguez Parrila ikut mengutuk serangan teroris yang telah menewaskan ilmuwan nuklir Iran Mohsen Fakhrizadeh, yang diduga kuat dilakukan oleh orang-orang suruhan pemerintah Israel.

Kecaman tersebut diungkapkan Rodriguez melalui sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya pada Sabtu (28/11). Selain mengecam aksi tersebut, Menlu kembali menegaskan penolakan Kuba terhadap terorisme dalam segala bentuk dan manifestasinya.

“Kami mengutuk keras serangan teroris yang menewaskan ilmuwan Iran terkemuka Mohsen Fakhrizadeh-Mahabadi,” cuitnya, seperti dikutip dari PL, Minggu (29/11).

“Kami menentang terorisme dalam segala bentuk dan manifestasinya,” lanjut Rodriguez.

Mohsen Fakhrizadeh dibunuh dengan serangan tembakan pada Jumat (27/11). Pembunuhan Fakhrizadeh memiliki ciri khas dengan operasi waktu yang tepat. Media pemerintah Iran mengatakan orang-orang bersenjata menunggu di sepanjang jalan dan menyerang ketika mobilnya melaju melalui kota pedesaan Absard, sekitar 40 mil timur Teheran.

Pemimpin tertinggi Iran berjanji akan membalas pembunuhan ilmuwan nuklir top Iran yang telah lama diidentifikasi oleh intelijen AS dan Israel sebagai tokoh pemandu di balik upaya rahasia untuk merancang hulu ledak atom itu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA