Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Khawatir Terjadi Perang, UEA Ingatkan Semua Pihak Menahan Diri Terkait Pembunuhan Ilmuwan Iran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 30 November 2020, 09:38 WIB
Khawatir Terjadi Perang, UEA Ingatkan Semua Pihak Menahan Diri Terkait Pembunuhan Ilmuwan Iran
Bendera UEA/Net
rmol news logo Pemerintah Uni Emirat Arab mengutuk keras pembunuhan ilmuwan Iran Mohsen Fakhrizadeh, namun demikian mereka meminta semua pihak untuk menahan diri.

Hal tersebut disampaikan oleh Kementerian Luar Negeri dan Kerjasama Internasional UEA dalam sebuah pernyataan resmi yang dilaporkan oleh Kantor Berita Emirates pada Minggu (29/11).

“Keadaan yang tidak stabil yang dialami wilayah kami saat ini dan tantangan keamanan yang dihadapinya, mendorong kami semua untuk bekerja menghindari tindakan yang dapat menyebabkan eskalasi,"  kata Kemenlu, seperti dikutip dari Arab News, Minggu 829/11).

Eskalasi tersebut dikhawatirkan akan mengancam stabilitas seluruh wilayah.

“UEA menyerukan kepada semua pihak untuk menahan diri secara maksimal, untuk menghindari terseretnya kawasan itu ke tingkat ketidakstabilan baru,” tambah kementerian.

Mohsen Fakhrizadeh tewas dalam sebuah penyergapan di dekat Teheran pada hari Jumat (27/11) waktu setempat. Presiden Iran, Hasan Rouhani menuduh Israel berada di balik pembunuhan keji ilmuwan Iran terkemuka yang telah lama dicurigai oleh Barat sebagai dalang program rahasia bom nuklir tersebut.

Dalam sebuah pernyataan, pemimpin ulama dan militer Iran itu mengancam akan membalas dendam atas pembunuhan Fakhrizadeh. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA