Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bocah Laki-laki Di Swedia Dikurung Selama 28 Tahun, Ketika Ditemukan Kondisinya Sangat Mengenaskan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 02 Desember 2020, 13:51 WIB
Bocah Laki-laki Di Swedia Dikurung Selama 28 Tahun, Ketika Ditemukan Kondisinya Sangat Mengenaskan
Apartemen tempat ibu menyekap anaknya selama 28 tahun/Net
rmol news logo Pihak kepolisian Stockholm saat ini sedang menyelidiki kasus seorang wanita berusia 70-an yang dicurigai menyekap putranya selama 28 tahun di sebuah apartemen di selatan ibukota Swedia.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Jaksa Emma Olsson, yang memimpin penyelidikan awal, mengatakan bahwa wanita itu ditahan dengan tuduhan melakukan perampasan kemerdekaan secara tidak sah, dan telah menyebabkan cedera tubuh yang menyedihkan.

Olsson mengatakan putra yang kini berusia 41 tahun itu ditemukan oleh seorang kerabat yang kemudian memberi tahu pihak berwenang. Laki-laki itu ini dilaporkan mengalami kekurangan gizi dan hampir tanpa gigi. Kerabat menemukannya terbaring di lantai penuh luka.

Kerabat yang tidak diidentifikasi namanya itu mengatakan bahwa ada air seni, kotoran, dan debu di mana-mana dan baunya busuk.

“Kami tidak bisa membahas jenis cedera apa yang dia alami,” kata Olsson, seperti dikutip dar AP, Rabu (2/12).

"Sang ibu diduga melakukan perampasan kemerdekaan secara ilegal dan menyebabkan cedera tubuh," kata juru bicara kepolisian Stockholm Ola Osterling.

"Pria itu ada di rumah sakit. Lukanya tidak mengancam nyawa," tambah Osterling.

Surat kabar Swedia Expressen menulis,  pria malang itu pertama kali ditemukan pada hari Minggu (29/11) oleh seorang kerabat yang menengok rumah itu di saat sang ibu -yang kini jadi tersangka-- sedang dirawat di rumah sakit.

Kerabat itu kemudian pergi ke flat dan mendapati pintu utama tidak terkunci dan memasukinya. Kemudian dia mendengar suara dari dapur dan melihat laki-laki malang itu terbaring di atas selimut di lantai dengan kondisi mengenaskan.

Menurut menyelidikan, sang ibu menarik putranya keluar dari sekolah ketika dia berusia 12 tahun dan menahannya di dalam rumah sejak itu.

Jaksa Olsson mengatakan penyelidik akan segera mewawancarai ibu, putranya, dan saksi terkait kasus tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA