Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Susul Inggris, Kanada Jadi Negara Kedua Yang Setujui Penggunaan Vaksin Pfizer

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 10 Desember 2020, 08:12 WIB
Susul Inggris, Kanada Jadi Negara Kedua Yang Setujui Penggunaan Vaksin Pfizer
Vaksin Covid-19 Pfizer/Net
rmol news logo Kanada menjadi negara kedua yang telah menyetujui penggunaan vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh Pfizer dan BioNTech.

Health Canada telah memberikan lampu hijau untuk otorisasi penggunaan darurat vaksin tersebut.

"Health Canada menerima pengajuan Pfizer pada 9 Oktober 2020 dan setelah peninjauan menyeluruh serta independen terhadap bukti, Health Canada telah menetapkan bahwa vaksin Pfizer-BioNTech memenuhi persyaratan keamanan, kemanjuran, dan kualitas," kata badan pengawas itu, dalam sebuah pernyataan pada Rabu (9/12).

Dikutip Sputnik, Health Kanada juga merasa yakin dengan proses peninjauan mereka yang ketat, dan berjanji untuk mengamati keamanan inokulasi, serta akan mengambil tindakan jika muncul kekhawatiran.

Sebelum Kanada, Inggris menjadi negara pertama yang secara resmi telah menyetujui vaksin Covid-19 dari Pfizer. Inggris bahkan sudah memulai program vaksinasi massal yang disebut dengan "V-Day" pada Selasa (8/12).

Vaksinasi gelombang pertama diberikan kepada petugas medis, lansia di atas 80 tahun, dan kategori berisiko tinggi.

Inggris juga diperkirakan akan mendapatkan sekitar 800 ribu dosis vaksin Pfizer-BioNTech dalam beberapa hari ke depan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA