Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Ditembak Saat Liput Pembunuhan, Jurnalis Foto Meksiko Jadi Wartawan Ke-9 Yang Terbunuh Tahun Ini

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 12 Desember 2020, 16:03 WIB
Ditembak Saat Liput Pembunuhan, Jurnalis Foto Meksiko Jadi Wartawan Ke-9 Yang Terbunuh Tahun Ini
Pada April 2020 aksi demo menuntut pengusutan kematian jurnalis María Helena Ferral, di Xalapa, negara bagian Veracruz/Net
rmol news logo Seorang wartawan foto Meksiko tewas dibunuh setelah mengambil gambar mayat yang ditinggalkan di pinggir jalan. Kematiannya menambah panjang daftar jurnalis yang tewas saat bertugas di negara yang terus berjuang melawan kekuatan kartel.

Media setempat melaporkan, kematian Jaime Castano Zacarias berawal saat dirinya memotret mayat tak dikenal dengan tangan terikat di negara bagian Zacatecas utara pada Rabu (9/12) pagi waktu setempat, menyusul bentrokan antara kartel narkoba di kota Jerez, menurut laporan media.

Ketika Castano meninggalkan tempat kejadian dengan mengendarai sepeda motor, dia dikejar oleh sejumlah orang bersenjata, yang kemudian menembaknya hingga tewas. Ketika polisi tiba, mereka menemukan bahwa kartu memori dengan gambar TKP telah dihapus dari kamera Castano, lapor media Zacatecas Online, seperti dikutip dari The Guardian, Sabtu (12/12).

Di hari kematiannya Castano baru saja pulang meliput acara pemerintah kota dan sedang menuju ke balai kota ketika dia menemukan mayat tersebut.

Pembunuhan Castano menggarisbawahi penderitaan dan risiko pemberitaan di Meksiko, negara paling mematikan di dunia bagi jurnalis pada tahun 2020. Castano menjadi jurnalis ke-9 yang tewas sepanjang tahun ini.

Meksiko menduduki puncak daftar negara dengan jurnalis terbunuh paling banyak selama empat dari lima tahun terakhir, menurut penghitungan oleh Federasi Jurnalis Internasional.

Menurut Komite Perlindungan Jurnalis, setidaknya 119 orang telah tewas di Meksiko sejak tahun 2000.

Sebagian besar kasus berkubang dalam impunitas karena penyelidikan yang buruk seringkali menjadi norma. Sementara itu, aparat kepolisian, kejaksaan, dan beberapa politisi terkadang takut oleh organisasi kriminal atau dituduh berkolusi dengan mereka.

Meliput tempat kejadian perkara bisa sangat berbahaya di Meksiko. Jurnalis Israel Vazquez dibunuh bulan lalu ketika dia menindaklanjuti informasi bahwa bagian tubuh dalam kantong plastik telah dibuang di lingkungan kasar Irapuato di negara bagian Guanajuato barat.

Castaño bekerja sebagai fotografer untuk pemerintah kota Jerez dan bekerja paruh waktu sebagai jurnalis, mengelola situs berita PrensaLibreMx. PrensaLibreMx tidak memiliki bagian yang didedikasikan untuk liputan polisi atau kejahatan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA