Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tingkatkan Produksi Rudal Balistik, Milisi Houthi Minta Sumbangan Lewat Twitter

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 04 Maret 2021, 08:26 WIB
Tingkatkan Produksi Rudal Balistik, Milisi Houthi Minta Sumbangan Lewat Twitter
Mohammed al-Bukhaiti/Net
rmol news logo Anggota Dewan Politik Tertinggi milisi Houthi, Mohammed al-Bukhaiti, menyerukan permintaan sumbangan untuk mendanai pembuatan rudal balistik dan drone kepada para pengikutnya.

Seruan tersebut disampaikan al-Bukhaiti lewat akun Twitter pribadinya pada Rabu (3/3) waktu setempat.

"Hubungi 180 di Yemen Mobile untuk menyumbangkan seratus riyal per panggilan untuk mendukung industri rudal balistik dan angkatan udara," kata al-Bukhaiti, seperti dikutip dari Al-Arabiya, Kamis (4/3).

Selama ini, milisi yang didukung Iran tersebut telah menargetkan Arab Saudi dari Yaman dengan serangan rudal balistik yang menargetkan ibu kotanya, Riyadh. Drone sarat bahan peledak terus menerus menargetkan kota-kota selatan Arab Saudi.

Awal pekan ini, juru bicara Koalisi Arab Turki al-Maliki mengatakan kepada Al Arabiya bahwa Kerajaan telah mencegat lebih dari 526 drone dan 346 rudal balistik.

"Tidak ada negara selain Arab Saudi yang mencegat rudal balistik dan drone sebanyak ini," ujar al-Maliki.

Al-Maliki menambahkan bahwa Koalisi Arab memiliki kemampuan untuk menghadapi ancaman yang menargetkan warga sipil, menambahkan bahwa Houthi yang menargetkan orang-orang yang tidak bersalah terus menjadi "garis merah jika terjadi kerugian terhadap mereka." rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA