Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pentagon Perpanjang Penempatan Pasukan Garda Nasional Di Capitol Hill Hingga Dua Bulan Ke Depan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 10 Maret 2021, 09:53 WIB
Pentagon Perpanjang Penempatan Pasukan Garda Nasional Di Capitol Hill Hingga Dua Bulan Ke Depan
Pentagon perpanjang penempatan pasukan Garda Nasional di Capitol Hill/Getty Images
rmol news logo Pasukan Garda Nasional masih akan tetap berjaga di Capitol Hill, Washington DC, Amerika Serikat (AS) setidaknya untuk dua bulan ke depan.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Sekretaris Pers Pentagon, John Kirby mengatakan, Menteri Pertahanan Lloyd Austin telah menyetujui permintaan untuk memperpanjang kehadiran pasukan Garda Nasional di sana.

"Menteri Pertahanan Lloyd J. Austin III telah menyetujui permintaan Kepolisian Capitol AS untuk melanjutkan dukungan Garda Nasional hingga 23 Mei 2021," kata Kirby pada Selasa (10/3), seperti dikutip NPR.

Kendati begitu, pasukan akan dikurangi setengahnya, menjadi 2.300 untuk berjaga di Capitol Hill.

Kirby mengatakan, selama penempatan tersebut, pejabat pertahanan AS akan bekerja dengan polisi Capitol untuk secara bertahap mengurangi kehadiran Garda Nasional, jika kondisinya memungkinkan.

Pasukan Garda Nasional seharusnya telah meninggalkan Capitol pada 12 Maret setelah dikerahkan untuk mengamankan kerusuhan pada 6 Januari yang memakan lima korban jiwa.

Tetapi pekan lalu, Kepolisian Capitol meminta Departemen Pertahanan untuk memperpanjang penempatan tersebut selama 60 hari karena adanya  potensi ancaman dari kelompok militan.

Salah satu ancaman tersebut terjadi pada 4 Maret. Ketika itu kelompok militan mengancam akan menyerang Capitol Hill sehingga DPR harus membatalkan rapatnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA