Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Alabama Dilanda Tornado Mematikan, Jill Biden Batalkan Rencana Kunjungan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 26 Maret 2021, 11:14 WIB
Alabama Dilanda Tornado Mematikan, Jill Biden Batalkan Rencana Kunjungan
Jill Biden/Net
rmol news logo Lima orang dilaporkan tewas dan puluhan lainnya luka-luka saat beberapa tornado kuat melanda  dan menghancurkan seluruh lingkungan di wilayah Alabama utara pada Kamis (25/3) waktu setempat

Lima kematian yang dikonfirmasi berada di Ohatchee, sebuah kota berpenduduk sekitar 1.200 orang di sudut barat laut negara bagian itu, di mana angin puting beliung memporak-porandakan rumah-rumah dan menumbangkan pohon serta kabel listrik, menurut Badan Manajemen Darurat Kabupaten Calhoun.

Koroner Calhoun County, Pat Brown mengonfirmasi kepada surat kabar Gadsden Times bahwa tiga dari mereka yang terbunuh adalah anggota keluarga di sebuah rumah yang terkena dampak. Selain itu, seorang pria dewasa meninggal di rumah mobilnya, dan seorang wanita dewasa meninggal di rumah mobil lain.

“Diperkirakan tidak ada lagi korban jiwa,” kata Brown, seperti dikutip dari Reuters, Jumat (26/3).

Kru penyelamat sedang merawat korban yang terluka dan mencari korban tambahan, kata badan itu.

Foto yang diposting di media sosial menunjukkan sederet bangunan di dekat Ohatchee yang telah runtuh atau hancur, dengan atap yang robek, memperlihatkan furnitur dan konten lainnya. Menara gereja putih, masih utuh, terletak di samping bangunan yang hancur.

Di Pelham, Alabama, sekitar 60 mil barat daya Ohatchee, kepala pemadam kebakaran Mike Reid mengatakan kepada situs berita Al.com bahwa sekitar 60 rumah rusak di daerah itu, tetapi tidak ada korban jiwa atau cedera yang dilaporkan.

Akibat bencana tersebut, Ibu negara Jill Biden terpaksa membatalkan perjalanannya ke Alabama bersama aktris Jennifer Garner yang telah direncanakan pada hari Jumat untuk mempromosikan rencana bantuan virus corona Presiden Joe Biden, menurut Gedung Putih. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA