Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kim Yo Jong: Perilaku Korsel Tidak Masuk Akal, Persis AS Yang Mirip Gengster

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 30 Maret 2021, 08:59 WIB
Kim Yo Jong: Perilaku Korsel Tidak Masuk Akal, Persis AS Yang Mirip Gengster
Wakil Direktur Departemen Informasi dan Publikasi Komite Sentral Partai Pekerja Korea (WPK), Kim Yo Jong/Net
rmol news logo Korea Utara buka suara untuk menanggapi berbagai kecaman yang dijatuhkan Korea Selatan atas uji coba rudal balistiknya beberapa waktu lalu.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Wakil Direktur Departemen Informasi dan Publikasi Komite Sentral Partai Pekerja Korea (WPK), Kim Yo Jong mengecam Presiden Korea Selatan Moon Jae-in yang menyatakan keprihatinannya atas uji coba rudal Pyongyang.

Saudara dari pemimpin Korea Utara Kim Jong Un itu menyebut pernyataan Moon tidak masuk akal dan hanya mengikuti Amerika Serikat (AS).

Ketika Korea Utara melakukan uji coba rudal taktis tipe baru pada Jumat (26/3), Moon mendesak dilakukannya dialog antara selatan, utara, dan AS.

"Saya sangat menyadari bahwa Anda semua sangat khawatir tentang uji coba rudal baru-baru ini di utara. Sudah saatnya selatan, utara, dan AS harus berusaha melakukan sesuatu untuk berdialog," ujar Moon.

Menurut Kim, uji coba peluncuran merupakan upaya Korea Utara untuk meningkatkan kemampuan pertahanan negara, hak berdaulat, sehingga tidak perlu menimbulkan kekhawatiran di Korea Selatan.

Pernyataan Moon itu juga menurutnya sangat kontras ketika ia mengunjungi peluncuran rudal yang dilakukan oleh Institut Sains Pertahanan Korea Selatan pada 23 Juli 2020.

Ketika itu ia menyebut uji coba yang dilakukan Institut Sains Pertahanan Korea Selatan bertujuan untuk perdamaian. Sementara uji coba yang dilakukan Akademi Ilmu Pertahanan Korea Utara justru menimbulkan perhatian serius.

"Dia bahkan tidak memiliki logika dasar dan wajah," kata Kim, seperti dikutip KCNA, Selasa (30/3).

"Perilaku tidak masuk akal dan berwajah kurang ajar dari Korea Selatan persis sama dengan logika AS yang mirip gangster," tambahnya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA