Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kremlin: Rusia Dan AS Harus Merevisi Hubungan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Selasa, 30 Maret 2021, 16:13 WIB
Kremlin: Rusia Dan AS Harus Merevisi Hubungan
Presiden Rusia, Vladimir Putin/Net
rmol news logo Rusia dan Amerika Serikat (AS) perlu merevisi hubungan bilateral untuk mencegah memburuknya situasi yang ada.

Begitu yang disampaikan oleh jurubicara Kremlin, Dmitry Peskov pada Selasa (30/3). Ia mengatakan Moskow dan Washington perlu mencegah hubungan kedua negara memburuk lebih jauh.

"Akan ada revisi hubungan bilateral Rusia-Amerika di bawah pemerintahan saat ini. Setelah itu, semacam pemahaman tentang ke mana harus melangkah akan diungkapkan," ujar Peskov, seperti dikutip Sputnik.

Peskov mengatakan, Rusia akan mempelajari apa yang pelu dilakukan dalam hubungan dengan AS, setelah merevisi hubungan bilateral di bawah pemerintahan Biden.

"Saya tidak ingin berbicara tentang skenario ekstrem. Tetapi tidak ada yang akan mengizinkan Amerika berbicara dengan Rusia dari posisi yang kuat. Tidak mungkin, baik (Presiden Rusia Vladimir) Putin atau siapa pun dari kepemimpinan Rusia, tidak akan mengizinkan orang Amerika atau siapa pun untuk berbicara dengan kami seperti itu. Ini tidak mungkin," tegasnya.

Hubungan antara Rusia dan AS diliputi ketegangan setelah Moskow dianggap telah mencampuri pilpres AS 2020. Situasi memburuk ketika Presiden Joe Biden menyebut Putin memiliki jiwa seorang pembunuh.

Akibatnya, Rusia menarik duta besar Anatoly Antonov untuk konsultasi. Sementara Putin mengajak Biden melakukan debat, yang ditolak oleh sang presiden AS. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA