"Pengayaan 60 persen saat ini sedang berlangsung di fasilitas nuklir Shahid Ahmadi Roshan (di Natanz)," kata kepala Organisasi Energi Atom Iran Ali Akbar Salehi.
Dia menyebut bahwa pengayaan 60 persen berhasil selesai dalam dua hari.
"Produksi uranium yang diperkaya 60 persen saat ini adalah 9 gram per jam," kata Salehi, seperti dikabarkan
Press TV.
Salehi menekankan bahwa pengayaan bisa terus dilanjutkan meski sempat disabotase oleh pihak asing.
"Situs Natanz masih berdiri dan bergerak maju dengan penuh semangat," ujarnya.
"Salah satu pencegahnya adalah kesiapan para pemuda saleh yang segera menyelesaikan masalah setiap kali musuh menciptakan kecelakaan dan bergerak beberapa langkah ke depan juga," terangnya.
Pengumuman itu datang beberapa hari setelah Iran memberi tahu Badan Energi Atom Internasional (IAEA) tentang rencana untuk memulai pengayaan 60 persen uranium, pasca sabotase atau penyerangan yang dituduhkan Iran dilakukan oleh Israel.
BERITA TERKAIT: