Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Riset: China Bisa Rebut Pasar Rumah Pintar Amerika Serikat Pada 2024

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 19 April 2021, 06:19 WIB
Riset: China Bisa Rebut Pasar Rumah Pintar Amerika Serikat Pada 2024
Ilustrasi/Net
rmol news logo Riset pasar global memprediski bahwa China akan mengambil alih posisi Amerika Serikat (AS) untuk menjadi pasar terbesar di dunia untuk perangkat rumah pintar pada akhir 2024 mendatang.

International Data Corporation (IDC) dalam risetnya menunjukkan, bahwa pengiriman perangkat rumah pintar di China diperkirakan menyumbang 36,4 persen dari total pengiriman dunia pada tahun 2024 dan selanjutnya akan berkembang untuk mengambil pangsa global 38,4 persen pada tahun 2025.

"Tingkat pertumbuhan tahunan gabungan dari pengiriman perangkat rumah pintar di China diperkirakan akan mencapai 21,9 persen dalam lima tahun ke depan," kata IDC, seperti dikutip dari Xinhua, Minggu (18/4).

Perusahaan telah mengaitkan pasar yang berkembang pesat dengan alasan-alasan termasuk populasi dan basis keluarga China yang lebih besar, konstruksi infrastruktur jaringan yang lebih efisien dan promosi transformasi digital yang lebih aktif.

Data IDC menunjukan, bahwa pada tahun 2020, pengiriman perangkat rumah pintar di seluruh dunia mencapai 801,5 juta unit, dan pasar China menyumbang 25,5 persen.

Rumah pintar mengacu pada pengaturan rumah yang nyaman di mana peralatan dan perangkat dapat dikontrol secara otomatis dari jarak jauh dari mana saja dengan koneksi internet menggunakan perangkat seluler atau perangkat jaringan lainnya.  

Perangkat di rumah pintar saling terhubung melalui internet, memungkinkan pengguna untuk mengontrol fungsi seperti akses keamanan ke rumah, suhu, pencahayaan, dan home theater dari jarak jauh. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA