Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Belarusia Mulai Produksi Sendiri Vaksin Covid-19

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 08 Mei 2021, 06:46 WIB
Belarusia Mulai Produksi Sendiri Vaksin Covid-19
Presiden Belarusia Aleksandr Lukashenko/Net
rmol news logo Di tengah pertarungan melawan Covid-19, Belarusia berupaya memproduksi sendiri vaksin Covid-19.

Presiden Aleksandr Lukashenko mengatakan dalam briefingnya pada Jumat (7/5), bahwa negara itu akan memulai mengembangkan vaksin sendiri, membantah para kritikus yang mengatakan bahwa hal itu belum mungkin dilakukan Belarusia.

“Kami mendapatkan vaksin kami sendiri dalam tabung reaksi, kemarin. Vaksin Belarusia. Ini berbeda dengan yang kita beli. Para petugas medis menggambarkannya sebagai 'vaksin hidup',” kata Lukashenko, seperti dikutip dari Tass, Jumat (7/5).

Kepala Negara ingat bagaimana reaksi para kritikus saat dia mengumumkan niat Belarus untuk mengembangkan vaksinnya sendiri.

Pengembangan vaksin yang disebut sebagai Vaksin Belarusia dikatakan Lukashenko membutuhkan penelitian yang mendalam. Saat ini penelitian itu telah berhasil dengan baik.  

"Kami tidak terburu-buru. Kita akan lihat apa yang akan terjadi besok saat wabah berubah, karena serangan (virus corona) akan sangat berbeda,” kata Aleksandr Lukashenko.

Ia menegaskan tidak ada jaminan bahwa vaksin yang ada saat ini akan efektif melawan mutasi baru dari virus tersebut.

“Hari ini kami memiliki vaksin yang berfungsi. Sejalan dengan teknologi Rusia dan (bahan-bahannya) dipesan dari China. Tapi besok kami akan menyesuaikan vaksin kami sendiri, yang sudah kami miliki dalam tabung reaksi untuk melawan virus. Siapa yang tahu bagaimana hidup ini nantinya,” kata Lukashenko.

Pada 1 Oktober 2020, Belarusia mulai mengimunisasi sukarelawan dengan suntikan vaksin Sputnik V Rusia. Pada Februari 2021, Belarusia juga memperoleh 100.000 dosis vaksin Sinopharm China. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA