Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Liga Arab Gelar Pertemuan Luar Biasa Bahas Konflik Terbaru Di Yerusalem

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Minggu, 09 Mei 2021, 07:11 WIB
Liga Arab Gelar Pertemuan Luar Biasa Bahas Konflik Terbaru Di Yerusalem
KTT Liga Arab pada 29 Maret 2017/Net
rmol news logo Liga Arab berencana melakukan pertemuan luar biasa untuk membahas ketegangan di Yerusalem Timur.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Sekretaris Jenderal Liga Arab Hossam Zaki pada Sabtu (8/5) mengumumkan pertemuan itu akan dilakukan oleh perwakilan tetap negara-negara anggota pada Senin (10/5).

"Pertemuan yang diselenggarakan atas permintaan Palestina dan dipimpin oleh Qatar itu akan dilakukan secara langsung di markas besar Sekretariat Jenderal," ujar Zaki, seperti dikutip Sputnik.

Ia menjelaskan, agenda pertemuan tersebut meliputi penggunaan kekerasan yang dilakukan oleh Israel di Yerusalem, serangan terhadap jamaah di Masjid Al Aqsa, hingga penggusuran rumah warga Palestina.

Bentrokan antara polisi Israel dan pengunjuk rasa Palestina dilaporkan berlanjut pada Sabtu malam di wilayah Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur dan dekat Masjid Al Aqsa.

Ketegangan di Yerusalem meningkat dalam beberapa pekan terakhir ketika Israel berencana untuk menggusur 28 keluarga Palestina dari rumah mereka.

Warga Palestina melakukan protes usai Shalat Tarawih di Masjid Al Aqsa yang dibalas dengan kekerasan oleh aparat Israel pada Jumat malam (6/5).

Insiden tersebut dilaporkan membuat lebih dari 200 warga Palestina terluka dan sekitar 20 orang ditangkap. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA