Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kecam Zionis Israel, Pelajar Indonesia Di Timtengka Serukan Dukungan Terhadap Palestina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/faisal-aristama-1'>FAISAL ARISTAMA</a>
LAPORAN: FAISAL ARISTAMA
  • Sabtu, 15 Mei 2021, 09:33 WIB
Kecam Zionis Israel, Pelajar Indonesia Di Timtengka Serukan Dukungan Terhadap Palestina
Tentara Israel periksa warga Palestina/Net
rmol news logo Perhimpunan Pelajar Indonesia Dunia Kawasan Timur Tengah dan Afrika (PPIDK Timtengka) merasa terusik atas kezaliman Zionis Israel yang melakukan pengusiran paksa terhadap 13 keluarga masyarakat sipil Palestina di wilayah Sheikh Jarrah.

Koordinator PPIDK Timtengka, Hamzah Assuudy Lubis mengatakan, pihaknya mengecam keras tindakan keji yang dilakukan Zionis Israel tersebut.

Pihaknya juga mengecam keras tindakan Zionis Israel di wilayah Komplek Masjid Al-Aqsa, jalur Gaza, yang menyebabkan banyak korban luka-luka dari masyarakat sipil Palestina.

"Mengecam kejahatan kemanusiaan yang dilakukan oleh Zionis Israel," tegas Hamzah Assuudy Lubis dalam keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (15/5).

PPIDK Timtengka mendukung langkah pemerintah Indonesia yang melakukan kecaman terhadap aksi Zionis Israel di wilayah Sheikh Jarrah dan wilayah Masjid Al-Aqsa.

Selain itu, mereka juga menyerukan kepada seluruh PPID di kawasan Timur Tengah dan Afrika untuk menyatakan dukungan dan turut serta dalam mengajak dan menyadarkan masyarakat Indonesia di negaranya masing-masing terkait apa yang terjadi di Palestina.

"Menyeru kepada seluruh mahasiswa Indonesia pada umumnya, khususnya di kawasan Timur Tengah dan Afrika untuk membuka mata dan ikut menyuarakan dukungan terhadap masyarakat Palestina dengan platform sosial media masing-masing," demikian Hamzah Assuudy Lubis. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA